Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Watford Vs Liverpool, Panggung Pemain Muda Senegal, Ismaila Sarr

Kompas.com - 01/03/2020, 04:32 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Penyerang Ismaila Sarr menjadi pembeda pada laga Watford vs Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris musim 2020.

Laga Watford vs Liverpool berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan tuan rumah yang digelar di Stadion Vicarage Road, Sabtu (29/2/2020) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Dalam pertandingan itu, gol kemenangan Watford dicetak oleh Ismaila Sarr pada menit ke-54 dan 60.

Adapun satu gol lain Watford dicetak oleh Troy Deeney (72').

Baca juga: Watford Vs Liverpool, The Reds Telan Kekalahan Perdana di Liga Inggris Musim Ini

Dikutip BolaSport.com dari situs resmi Premier League, Liverpool sebenarnya tampil lebih mendominasi.

The Reds memimpin penguasaan bola dengan 70,7 persen.

Dari segi peluang, Liverpool memiliki 7 yang 1 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Adapun Watford mempunyai 14 kesempatan dengan 5 menuju ke gawang.

Ismaila Sarr, pemain muda (22 tahun) asal Senegal, mencetak sejarah di Liga Inggris setelah terlibat dalam tiga gol itu.

Baca juga: Watford Vs Liverpool, Van Dijk Akui The Reds Tak Temukan Jalan Keluar

Gol pertama Watford muncul pada menit ke-54.

Memaksimalkan umpan datar Abdoulaye Doucoure, Ismaila Sarr dengan cekatan menyambar bola dengan sontekan kaki kanan di mulut gawang Liverpool. Tuan rumah unggul 1-0.

Suporter Watford kembali bersorak pada menit ke-60.

Bermula dari operan terobosan Troy Deeney, Ismaila Sarr kemudian menggiring bola memasuki kotak penalti Liverpool.

Tinggal berhadapan dengan kiper Alisson Becker, Sarr dengan cerdik mencungkil bola untuk membawa Watford memimpin 2-0.

Pasukan Nigel Pearson kembali menambah gol pada menit ke-72.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com