Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Svay Rieng Vs Bali United, Stefano Lilipaly Bicara Kondisi Fisik Setelah TC Timnas

Kompas.com - 21/02/2020, 14:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang serang Bali United, Stefano Lilipaly, membidik hasil maksimal pada matchday kedua AFC Cup 2020 menghadapi wakil Kamboja, Svay Rieng. Ia juga membicarakan kondisi fisiknya seusai kembali dari TC Timnas Indonesia.

Laga Svay Rieng vs Bali United akan digelar di National Olympic Stadium, Phnom Penh, pada Selasa (25/2/2020).

Menjelang laga tandang ke Kamboja, Bali United mendapat tambahan amunisi setelah enam pemainnya kembali dari pemusatan latihan timnas Indonesia.

Salah satu personel yang kembali bergabung dengan skuad Serdadu Tridatu, julukan Bali United, adalah Stefano Lilipaly.

Baca juga: Svay Rieng Vs Bali United, Cara Teco Ukur Kekuatan Lawan

Lilipaly sudah terlihat mengikuti latihan Bali United di Lapangan Tri Sakti, Legian pada Kamis (20/2/2020).

Lilipaly mengatakan bahwa dia dalam kondisi siap untuk bermain menghadapi Svay Rieng.

Pemain kelahiran Amsterdam itu bertekad membawa Bali United meneruskan tren positif di kompetisi AFC Cup 2020.

"Pertandingan selanjutnya melawan Svay Rieng dan kami akan bermain di lapangan sintetis. Tentu kami punya modal saat menang di Singapura melawan Tampines Rovers," kata Lilipaly, dikutip dari laman resmi Bali United.

Baca juga: Svay Rieng Vs Bali United, Teco Sudah Kantongi Kekuatan Tuan Rumah

"Fokus kami memperoleh hasil maksimal di Kamboja dengan segala persiapan yang sudah kami lakukan," imbuh Lilipaly.

Lilipaly menambahkan, saat ini kondisi fisiknya cukup baik seusai menjalani pemusatan latihan timnas Indonesia.

"Kondisi saya setelah dari pemusatan latihan timnas cukup baik. Saya sudah memeriksa kondisi di latihan sore ini dan tidak ada masalah," ujar Lilipaly.

"Fisik saya juga terlihat bugar dan bagus untuk persiapan tim pada lanjutan AFC Cup 2020 nanti," tegas Lilipaly.

Baca juga: Upaya Teco agar Pemain Bali United Tak Ikut TC Timnas Indonesia

Bali United mengawali perjuangan di kompetisi AFC Cup 2020 dengan kemenangan 4-1 atas wakil Vietnam, Than Quang Ninh, pada matchday pertama.

Sempat tertinggal oleh gol Jeremie Lynch pada menit ke-20, Serdadu Tridatu mampu membalas dengan melesakkan empat gol yang masing-masing dicetak Muhammad Rahmat (46'), Melvin Platje (50' dan 77'), serta Ilija Spasojevic (73').

Bali United saat ini menempati peringkat dua Grup G dengan koleksi tiga poin, hanya kalah selisih gol dari Ceres Negros FC yang berada di puncak klasemen.

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com