Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Piala Super Spanyol Malam ini, Valencia Vs Real Madrid

Kompas.com - 08/01/2020, 12:00 WIB
Mochamad Sadheli ,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Piala Super Spanyol atau Supercopa de Espana bakal bergulir mulai Rabu (8/1/2020) atau Kamis dini hari WIB nanti.

Laga Valencia vs Real Madrid di King Abdullah Sports City, Arab Saudi, akan membuka gelaran tahunan tersebut.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, harus memutar otak karena kehilangan tiga pemain. Ketiganya merupakan ujung tombak Los Blancos di lini serang.

Mereka di antaranya Karim Benzema, Gareth Bale dan Eden Hazard.

Baca juga: Permainan Rekrutan Anyar Real Madrid Ingatkan Filipe Luis pada Kaka

Hazard memang sudah beberapa kali absen membela Real Madrid karena cedera.

Namun, dua nama lainnya tak bisa dibawa ke Arab Saudi karena pernyataan resmi klub usai laga kontra Getafe di Liga Spanyol pekan ke-19.

"Setelah dilakukan uji medis, Karim Benzema menderita luka pada otot semimembranosus kaki kirinya," bunyi pernyataan dalam situs resmi Madrid.

"Gareth Bale didiagnosa mengalami permasalahan pada saluran pernapasan atas," tambah pernyataan tersebut.

Mau tidak mau, Zidane harus mempercayakan lini depannya kepada pemain muda yang dimiliki. Seperti Rodrygo Goes, Vinicius Junior, dan Luka Jovic.

Baca juga: 5 Skenario Besar dalam Bursa Transfer, Neymar, Pogba dan Mane ke Real Madrid

Sebagai informasi, ada yang berbeda dengan sistem Piala Super Spanyol tahun ini dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Jika biasanya hanya mempertemukan juara Liga Spanyol dan Copa del Rey, kali ini peserta menjadi empat tim.

Empat tim yang bakal berlaga di Piala Super Spanyol musim ini yakni Barcelona (juara LaLiga), Valencia (juara Copa del Rey), serta Atletico Madrid dan Real Madrid yang merupakan tim peringkat kedua dan ketiga La Liga musim lalu.

Selain itu, pertandingan tidak digelar di Spanyol. Melainkan di Arab Saudi. Langkah ini bertujuan memperkenalkan brand klub-klub Spanyol.

Baca juga: VIDEO - Aksi Jenius dan Profil Reinier, Bocah Ajaib Anyar Real Madrid

Jika lolos final, Real Madrid masih menunggu duel antara Barcelona vs Atletico Madrid yang berlangsung esok harinya.

Berikut jadwal lengkap Piala Super Spanyol 2020:

Rabu (8/1/2020) atau Kamis 02.00 WIB:
Valencia vs Real Madrid

Kamis (9/1/2020) atau Jumat 02.00 WIB:
Barcelona vs Atletico Madrid

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com