Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibrahimovic Kembali ke AC Milan Bukan untuk Sekadar Jadi Maskot

Kompas.com - 05/01/2020, 11:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber BBC

KOMPAS.com - Zlatan Ibrahimovic menegaskan bahwa dirinya kembali ke AC Milan bukan untuk sekadar menjadi maskot bagi klub asal Kota Mode tersebut.

Zlatan Ibrahimovic yang saat ini berusia 38 tahun mengaku masih bisa memberi kontribusi maksimal untuk AC Milan.

"Saya tidak kembali ke sini untuk menjadi maskot Rossoneri. Saya sama sekali tidak pernah kehilangan hasrat (untuk bermain)," ucap Ibrahimovic yang dikutip dari BBC.

Penyerang asal Swedia itu menambahkan, ia tahu betul apa yang harus dilakukan untuk tim barunya tersebut.

"Saya tahu apa yang harus saya lakukan. Zlatan masih ada di sini. Saat ini saya mencari ujung adrenalin dan saya akan memberikan semuanya," tegas mantan pemain Juventus dan Inter Milan tersebut.

Baca juga: Usia Sudah 38 Tahun, Ibrahimovic Justru Lebih Laku di Bursa Transfer

Kembali ke AC Milan menjadi periode kedua Ibrahimovic bersama klub tersebut.

Sebelumnya, pemain yang mengawali karier sepak bola bersama klub Malmo FF itu pernah berseragam AC Milan pada 2010 hingga 2012.

"Saya meninggalkan tim ini tanpa persetujuan saya, tetapi situasinya memang seperti itu," ujar Ibrahimovic.

"Saat ini yang paling penting adalah saya berada di sini, dan saya ingin membantu memperbaiki semuanya, sebanyak mungkin," ucap Ibrahimovic.

Ibrahimovic telah menyetujui kontrak jangka pendek selama 6 bulan bersama AC Milan.

Namun, AC Milan memiliki opsi memperpanjang kontrak Ibrahimovic selama satu tahun pada akhir musim nanti.

Di AC Milan, Ibrahimovic akan menerima bayaran sebesar tiga juta euro atau sekitar Rp 46 miliar.

Ibrahimovic sendiri akan mengenakan nomor punggung 21 pada periode keduanya membela AC Milan.

Kehadirannya diharapkan mampu mendongkrak performa Rossoneri yang saat ini masih tertahan di papan tengah klasemen Serie A.

Ibrahimovic yang mampu membukukan 52 gol dari 56 penampilan bersama LA Galaxy bakal menjadi tumpuan baru lini serang AC Milan.

Baca juga: AC Milan Tancap Gas Demi Mendatangkan Bek Muda Barcelona

Hingga memasuki pekan ke-17, tim asuhan Stefano Pioli itu berada di peringkat 11 klasemen sementara Serie A dengan koleksi 21 poin.

Dari 17 pertandingan yang sudah dilakoni, AC Milan mengemas enam kemenangan, tiga kali imbang, dan delapan kali menelan kekalahan.

Laga terdekat AC Milan usai jeda Natal dan Tahun Baru adalah menjamu Sampdoria di Stadion San Siro pada Senin (6/1/2020) mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com