Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Vs Man United, Rentetan Laga Sulit Masih Menanti The Gunners

Kompas.com - 31/12/2019, 07:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Cobaan bagi Arsenal tidak berhenti pada laga kontra Chelsea, Minggu (29/12/2019) malam WIB.

Setelah menelan kekalahan kandang pada laga bertajuk Derbi London tersebut, Arsenal harus melakoni laga berat berikutnya melawan Manchester United.

Laga yang merupakan lanjutan pekan ke-21 Liga Inggris itu akan digelar di Stadion Emirates, Kamis (2/1/2020) dini hari WIB.

Pertandingan kontra Man United bukanlah suatu hal yang mudah bagi Arsenal.

Pasalnya, dari tiga pertemuan terakhir, klub berjuluk The Gunners itu hanya mampu memetik satu kali kemenangan.

Sementara itu, dua pertemuan lainnya berakhir imbang.

Baca juga: Michael Owen Yakin Liverpool Bisa Samai Prestasi Arsenal 2003-2004

Ditambah, saat ini Man United sedang berada dalam tren positif setelah mampu menang dalam dua laga terakhir di ajang Liga Inggris.

Adapun Arsenal tak kunjung menuai kemenangan setelah takluk dari Manchester City pada lanjutan pekan ke-17, pertengahan bulan Desember lalu.

Pada dua laga berikutnya, David Luiz cs hanya mampu bermain imbang kala bertandang ke markas Everton dan Bournemouth.

Hampir bangkit kala menjamu Chelsea, Arsenal yang sempat unggul pada babak pertama harus rela keunggulannya direbut melalui sepasang gol dari Jorginho dan Tammy Abraham di 10 menit terakhir.

Gagal memetik kemenangan pada empat laga terakhir sekaligus menempatkan skuad asuhan Mikel Arteta di peringkat ke-12 klasemen Liga Inggris.

Arsenal hanya mampu mengumpulkan 24 poin dari hasil lima kali kemenangan, sembilan kali seri, dan enam kali kekalahan.

Baca juga: 5 Top Skor Liga Inggris dalam 1 DekadeTerakhir

Di tengah keterpurukannya tersebut, The Gunners masih harus melakoni serangkaian laga berat.

Setelah melawan skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Arsenal masih harus menghadapi Crystal Palace dan Sheffield United yang secara peringkat berada di atasnya.

Hingga pekan ke-20, Crystal Palace berada di peringkat ke-9.

Sementara itu, Sheffield yang berstatus sebagai tim promosi berada di peringkat ke-8 klasemen Liga Inggris.

Adapun puncaknya, Arsenal akan kembali menghadapi Chelsea di Stadion Stamford Bridge, markas The Blues.

Laga yang merupakan lanjutan pekan ke-24 Liga Inggris tersebut akan digelar pada Rabu (22/1/2020) mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com