Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keuntungan PSSI Rekrut Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Kompas.com - 30/12/2019, 05:40 WIB
Angga Setiawan,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.comPSSI secara resmi memperkenalkan Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia pada Sabtu (27/12/2019).

Acara perkenalan itu diselenggarakan di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, pada pukul 14.15 WIB.

Sebelumnya, kepastian Shin Tae-yong menjadi pelatih timnas Indonesia diungkapkan oleh Wakil Ketua Umum PSSI, Cucu Soemantri, pada 23 Desember lalu.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, mengungkapkan bahwa Shin Tae-yong bakal dikontrak dengan durasi selama empat tahun.

Baca juga: Kekhawatiran dan Optimisme Sutan Zico Terhadap Kehadiran Shin Tae-yong

Selain itu, juara Piala AFF 2020 dan lolos grup Piala Dunia U-20 2021 menjadi target utama yang dibebankan kepada Shin Tae-yong.

Keputusan PSSI untuk menunjuk Shin Tae-Yong sebagai timnas Indonesia berdasarkan perundingan yang matang antara jajaran petinggi.

Shin Tae-yong sendiri sebelumnya harus bersaing dengan Luis Milla yang pernah menangani timnas Indonesia.

PSSI menunjuk Shin Tae-yong bukan tanpa alasan. Ia dipilih lantaran memiliki beberapa keuntungan dibandingkan dengan Luis Milla.

Baca juga: Naturalisasi atau Pemain Indonesia, Shin Tae-yong Tak Masalah, asal...

Menurut PSSI, pemaparan program yang dilakukan oleh Shin Tae-yong berhasil membuat PSSI terkesan.

Pasalnya, Iwan Bule mengatakan Shin Tae-yong memasukkan data-data spesifik tentang pemain-pemain Indonesia dalam pemaparan programnya.

Iwan Bule menjelaskan salah satu data spesifik yang dipaparkan Shin adalah pemain-pemain Indonesia yang memiliki counter attack impresif.

Selain itu, Iwan Bule menambahkan ada rekomendasi dari staf pelatih dan Departemen Teknik PSSI terkait pertimbangan untuk memilih Shin Tae-yong sebagai pelatih

Baca juga: Shin Tae-yong Tak Peduli Indonesia Peringkat 173 FIFA

"Shin dipilih oleh Exco (Komite Eksekutif) dengan berbagai pertimbangan dari Departemen Teknik dan rekomendasi dari staf pelatih," kata Mochamad Iriawan.

"Harapan saya timnas bisa mencapai yang terbaik dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022. Sisa beberapa pertandingan melawan Thailand, UEA, dan Vietnam," katanya.

Di sisi lain, secara finansial PSSI menyebut bahwa Shin Tae-yong dianggap lebih murah ketimbang Luis Milla.

Baca juga: Dirumorkan Jadi Asisten Shin Tae-yong, Ini Jawaban Seto Nurdiantoro

Shin Tae-Yong sendiri sebelumnya sudah sukses sebagai pelatih timnas Korea Selatan.

Shin merupakan pelatih dengan Lisensi AFC yang pernah membawa Korea Selatan menang melawan Jerman pada Piala Dunia 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com