Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pernah Bobol Persib dan Persik, Kini Shin Tae-yong Bakal Latih Timnas

Kompas.com - 24/12/2019, 22:00 WIB
Mochamad Sadheli ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kepastian Shin Tae-yong melatih timnas Indonesia tinggal menunggu pengumuman resmi dari federasi sepak bola Indonesia, PSSI.

Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengonfirmasi kabar tersebut. Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu mengatakan bahwa Shin Tae-yong bakal dikenalkan kepada masyarakat Indonesia Januari 2020 mendatang.

"Sedang finalisasi dalam satu pekan ke depan," kata Iwan Bule dikutip Antaranews, 23 Desember 2019 lalu.

"InsyaAllah segera diresmikan. Kalau sudah pasti, para pewarta pasti akan diundang dalam pengumumannya," terang Iwan Bule.

Baca juga: Alasan Shin Tae-Yong Pilih Timnas Indonesia Ketimbang Klub China

Melihat rekam jejak Shin Tae-yong, sebenarnya sepak bola Indonesia bukan hal yang baru bagi pria berusia 49 tahun itu.

Setidaknya, legenda hidup Seongnam Ilhwa Chunma itu pernah beberapa kali menghadapi klub Indonesia pada ajang Kejuaran Klub Asia dan Liga Champions Asia (LCA).

Klub-klub Indonesia itu adalah Pelita Jaya, Persib Bandung, hingga yang terakhir Persik Kediri.

Shin Tae-yong menghadapi tiga tim itu saat memperkuat satu-satunya klub Korea Selatan yang dibelanya sepanjang kariernya, yakni Ilhwa Chunma/Seongnam Ilhwa Chunma.

Klub Shin Tae-yong juga selalu berhasil mencatat kemenangan melawan klub-klub Indonesia.

Baca juga: Semoga Shin Tae-yong Tak Menjadi Korban Tagar #Out Berikutnya...

Bahkan, dia juga berhasil mencatatkan namanya di papan skor dengan membobol gawang Persib Bandung dan Persik Kediri.

Kesempatan pertama terjadi pada babak kedua Kejuaran Klub Asia 1994/1995, di mana Ilhwa Chunma mencatat kemenangan agregat 5-1 atas Pelita Jaya setelah menang 1-0 dan 4-1.

Setelah itu, mereka menang 5-2 atas Persib Bandung pada babak perempat final Grup Timur Kejuaran Klub Asia 1995, di mana satu gol kemenangan Ilhwa Chunma di antaranya dicetak oleh Shin Tae-yong.

Saat itu, Persib bertindak sebagai tuan rumah babak perempat final Grup Timur dan kalah tiga kali dari Ilhwa Chunma (2-5), Verdy Kawasaki (sekarang Tokyo Verdy) (2-3), dan Thai Farmers Bank (1-2).

Baca juga: Shin Tae-yong pada Piala Dunia 2018, Kalahkan Jerman hingga Dilempar Telur

Lalu pada LCA 2004 Ilhwa Chunma sudah berganti nama menjadi Seongnam Ilhwa Chunma dan tergabung di Grup G bersama Yokohama F. Marinos, Binh Dinh, dan Persik Kediri.

Seongnam Ilhwa Chunma cuma menang 2-1 atas tuan rumah Persik Kediri pada pertemuan pertama dalam laga yang digelar di Stadion Brawijaya, Kediri.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com