Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga 1 2019, Musim Tersubur Sepanjang Karier Marko Simic

Kompas.com - 22/12/2019, 11:20 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, masih kokoh di puncak daftar top skor Liga 1 2019 hingga Sabtu (21/12/2019) malam WIB.

Marko Simic tak ikut bermain saat timnya melakoni pekan ke-34 (terakhir) Liga 1 2019.

Penyerang bernomor punggung sembilan itu sedang berada di negaranya, Kroasia, ketika Persija menang 3-1 atas tuan rumah Kalteng Putra di Stadion Tuah Pahoe, Sabtu sore WIB.

Kendati demikian, torehan gol Simic kini sudah mencapai 28 gol.

Dihimpun Transfermarkt, Liga 1 2019 adalah musim tersubur sepanjang karier Marko Simic.

Baca juga: Kalteng Putra Vs Persija, Tanpa Simic, Macan Kemayoran Tetap Menang

Sejak memulai kariernya sebagai pesepak bola profesional pada 2007, Simic belum pernah sesubur ini.

Raihan gol terbanyaknya adalah musim lalu kala ia menorehkan 26 gol untuk Persija di semua ajang.

Sebelum itu, raihan gol Simic hanya mentok di angka 10 dalam satu musim, yakni saat memperkuat Melaka United pada 2017.

Sementara itu, gelar top skor Liga 1 2019 secara virtual sudah jatuh ke tangannya.

Pesaing terdekatnya adalah Alex Dos Santos (Persela Lamongan) dan Beto Goncalves (Madura United). Keduanya sama-sama mencetak 17 gol.

Namun, Alex Dos Santos tak mungkin menambah golnya lagi lantaran Persela sudah memainkan pekan terakhir.

Sementara untuk Beto, timnya akan melakoni pekan terakhir pada Minggu (22/12/2019).

Madura United akan dijamu Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Untuk menggeser Simic di daftar top skor, Beto harus mencetak minimal 12 gol melawan Bali United.

Sebuah upaya yang sulit untuk dilakukan dan Beto membutuhkan keajaiban untuk mencetak 12 gol dalam satu pertandingan.

Baca juga: Marko Simic Resmi Perpanjang Kontrak bersama Persija Jakarta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com