Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Real Madrid, Tak Peduli Messi, Bale Jadi Andalan Zidane

Kompas.com - 18/12/2019, 11:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Sportsmole

BARCELONA, KOMPAS.com - Laga bertajuk El Clasico antara Barcelona vs Real Madrid akan berlangsung di Stadion Camp Nou, Kamis (18/12/2019) dini hari WIB.

Menjelang laga El Clasico ini, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memberi komentarnya soal kondisi terkini Gareth Bale dan performa kapten Barcelona, Lionel Messi.

Messi tentunya harus diperhatikan Zidane jika Real Madrid ingin menang di kandang Barcelona pada El Clasico nanti.

Pasalnya, Messi kali ini sedang dalam kondisi terbaik setelah sukses mencetak 12 gol dari 9 laga terakhir di Liga Spanyol.

Tidak hanya itu, Messi juga baru saja meraih gelar pemain terbaik dunia 2019 atau Ballon d'Or.

Baca juga: Barcelona Vs Real Madrid, Messi Lebih Suka Lakoni El Clasico di Santiago Bernabeu

Menanggapi hal ini, Zidane mengaku tidak mau hanya dipusingkan dengan Messi. Zidane percaya diri akan mendapat hasil baik karena Real Madrid secara kolektif lebih baik dari Barcelona.

"Kami tahu mereka memiliki Lionel Messi. Tapi, kami juga punya senjata sendiri untuk menang," kata Zidane dikutip dari Sportsmole.

"Pertandingan ini akan berlangsung 11 lawan 11. Kami tahu bagaimana pertandingan ini akan berlangsung. Tampil baik selama 90 menit lebih penting daripada hasil pertandingan. Saya harap kami bermain dengan enjoy," ujar Zidane menambahkan.

Lebih lanjut, Real Madrid kemungkinan besar akan tampil tanpa bintang terbarunya, Eden Hazard.

Hingga saat ini, kondisi Hazard masih diragukan karena cedera retak kaki. Zidane tidak terlalu khawatir dengan hal tersebut karena Gareth Bale dalam keadaan fit.

Baca juga: Jelang Barcelona Vs Real Madrid, 5 Pemain yang Bisa Menjadi Penentu

Zidane percaya pengalaman Bale akan membantu Real Madrid di laga besar seperti El Clasico kali ini.

"Bale berlatih dengan baik bersama kami. Dia adalah pemain penting Real Madrid dan akan selalu begitu," kata Zidane.

"Bale akan siap bermain sama seperti pemain lainnya. Saya yakin dengan hal itu," ujar Zidane menambahkan.

Selain Hazard, terdapat empat pemain inti Real Madrid lainnya yang juga tidak bisa tampil. Mereka adalah Marco Asensio, Lucas Vasquez, Marcelo, dan James Rodriguez.

Sementara itu, Barcelona hanya ditinggal dua pemain yang cedera yakni Ousmane Dembele dan Arthur.

Pemenang dari laga ini dipastikan akan menjadi pemuncak klasemen dengan keunggulan tiga poin. Untuk sementara, Barcelona memimpin dengan koleksi 35 poin dan hanya unggul tiga angka dari Real Madrid di urutan kedua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com