Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zidane Tak Pusingkan Jadwal Santai Barcelona Jelang El Clasico

Kompas.com - 15/12/2019, 16:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengaku enggan memikirkan perbedaan jadwal antara timnya dengan Barcelona di Liga Spanyol.

Pasalnya, El Barca memiliki waktu istirahat yang lebih panjang daripada Real Madrid. 

Barcelona baru saja menyelesaikan pertandingan melawan Real Sociedad pada hari Sabtu (14/12/2019). 

Laga yang berlangsung di Reale Arena tersebut berakhir imbang dengan skor 2-2. 

Sementara Real Madrid baru akan memulai laga pekan ke-17 Lig Spanyol pada hari Senin (16/12/2019). 

Baca juga: Valencia Vs Real Madrid, Zidane Fokus ke Mestalla, Bukan El Clasico

Real Madrid akan berhadapan dengan Valencia di Mestalla Stadium. 

Real Madrid akan bertandang ke Camp Nou dan berhadapan dengan Barcelona dalam laga bertajuk El Clasico yang berlangsung pada hari Kamis (19/12/2019).

Menanggapi hal tersebut, Zinedine Zidane mengaku tak ambil pusing dan memilih bersikap santai dengan jadwal yang ada.

"Yang membuat jadwal adalah pihak Liga Spanyol, bukan saya. Kami harus menghormati itu," ucap Zidane yang dilansir dari BolaSport.

"Kami juga tidak bisa mengubah jadwal yang ada," ujar dia melanjutkan.

Selain itu, Zidane juga mengaku tidak memikirkan laga El Clasico dan memilih fokus untuk meraih kemenangan di Mestalla. 

Baca juga: Barcelona dan Real Madrid Rebutan Bintang Napoli

"Kami tidak akan membahas mengenai hal itu, tentang apa yang akan terjadi pada hari Rabu nanti. Yang penting bagi kami adalah apa yang akan terjadi besok karena itu adalah pertandingan kami yang berikuntya," kata Zidane.

"Bagi saya, sebagai pelatih Real Madrid, dan semua orang yang bekerja di sini, kami hanya mementingkan pertandingan besok."

Musim ini, Barcelona dan Real Madrid bersaing ketat di klasemen sementara Liga Spanyol.

Keduanya mengisi posisi dua besar dengan selisih poin yang sangat tipis.

Barcelona masih menduduki peringkat pertama dengan koleksi 35 poin.

Sedangkan Real Madrid mengekor di peringkat kedua dengan mengoleksi 34 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com