Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malaysia Vs Indonesia, Pendekatan Berbeda Nakhoda Baru Garuda

Kompas.com - 19/11/2019, 06:30 WIB
Angga Setiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com – Pelatih Timnas Malaysia, Tan Chen Hoe, mengaku tertarik dengan pendekatan berbeda dari nakhoda baru Timnas Indonesia, Yeyen Tumena.

Malaysia bakal menjamu Indonesia dalam laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).

PSSI yang baru saja memecat Simon McMenemy sebagai pelatih kepala menunjuk Yeyen Tumena yang merupakan asisten pelatih, sebagai caretaker.

Yeyen Tumena mengambil alih tugas Simon McMenemy yang dipecat karena rentetan hasil buruk yang diperoleh Indonesia di mana mereka selalu kalah dalam empat laga sebelumnya.

Baca juga: Malaysia Vs Indonesia, Berharap Tuah Irfan Bachdim Taklukkan Malaysia

Jelang pertandingan tersebut, Tan Cheng Hoe memuji penunjukkan Yeyen Tumena sebagai pelatih sementara Timnas Indonesia.

Ia menyatakan bahwa Yeyen adalah pelatih yang baik dan bisa membawa perubahan bagi skuatd Garuda.

"Indonesia tiba di Kuala Lumpur lebih awal dan juga menyaksikan pertandingan kami melawan Thailand," kata Tan Cheng Hoe, dikutip BolaSport dari New Straits Times.

"Yeyen telah membawa beberapa pemain baru, sehingga pendekatan mereka bisa berbeda pada hari Selasa,” ujar Cheng Hoe.

Baca juga: Pelatih PSM Makassar Keluhkan Jadwal Liga 1 yang Terlalu Padat

Cheng Hoe pun mengingatkan pemainnya untuk mengendalikan emosi dalam laga yang sarat gengsi tersebut.

Dia tidak ingin melihat insiden buruk di lapangan yang akan memancing reaksi suporter dan menimbulkan masalah yang tidak perlu.

"Saya ingin pemain saya berkonsentrasi hanya pada bermain dengan instruksi dan taktik. Fokusnya adalah mengumpulkan tiga poin dalam laga ini," kata Cheng Hoe.

"Selalu lebih mudah untuk bermain di kandang daripada tandang, dan kami akan bermain di depan 80.000 penggemar, di mana selalu menjadi pemain ke-12 kami,” sambungnya.

Baca juga: Persipura Vs Bali United, Mutiara Hitam Tak Sesumbar soal Slot Asia

Dirinya juga berharap dukungan suporter sehingga mampu memperkuat mental anak asuhnya.

"Penggemar kami selalu memberi kami dukungan besar. Saya harap mau dan kami bisa melakukan sesuatu, dan kami bisa mengalahkan Indonesia lagi," katanya.

Pada akhir wawancara, Cheng Hoe meminta pemain tidak memikirkan kejadian sebelumnya dan fokus pada tujuan awal yakni lolos ke Piala Dunia.

"Saya ingin pemain melakukan tugas mereka daripada memikirkan insiden masa lalu," kata Cheng Hoe.

"Saya tidak ingin mereka menjadi emosional. Kami harus fokus untuk mendapatkan hasil yang baik dan faktor luar harus dikesampingkan," ujarnya.

Pada putaran pertama yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 5 September 2019, Indonesia kalah 2-3. (Metta Rahma Melati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com