Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Southampton Vs Leicester City, Vardy Diberi Tahu Akan Ada Rekor

Kompas.com - 26/10/2019, 10:20 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BBC

KOMPAS.com - Striker Leicester City, Jamie Vardy, turut mengomentari kemenangan bersejarah timnya atas Southampton pada lanjutan laga Liga Inggris.

Laga Southampton vs Leicester City musim 2019-2020 itu masuk dalam buku sejarah karena skor kemenangan yang tercipta.

Pertandingan Southampton vs Leicester City itu berakhir dengan skor 0-9 untuk tim tamu di Stadion St Mary's, Jumat (25/10/2019) atau Sabtu dini hari WIB.

Pada laga itu, gelontoran gol The Foxes, julukan Leicester City, dilesakkan oleh hattrick dua pemainnya, Ayoze Perez, pada menit ke-19, 39, dan 57, serta Jamie Vardy pada menit ke-45, 58, dan 90+4 (pen).

Baca juga: Southampton Vs Leicester City, Kata Rodgers Usai Catat Kemenangan Bersejarah

Adapun tiga gol lainnya masing-masing diciptakan oleh Chilwell (10'), Tielemans (17'), dan Maddison (85').

Dilansir Squawka, ini merupakan kemenangan tandang terbesar dalam sejarah Liga Inggris.

Sebelumnya, rekor kemenangan tandang terbesar dipegang oleh Manchester United saat menang 8-1 atas tuan rumah Nottingham Forest di Liga Inggris 1998-1999.

Terkait hasil tersebut, Jamie Vardy, turut buka suara.

Dia mengatakan rekan setimnya, Jonny Evans, memberi tahu bahwa mungkin ada rekor tercipta saat kedudukan masih 6-0 untuk Leicester.

Baca juga: Southampton Vs Leicester City, Sang Pelatih Minta Maaf atas Kekalahan Mengerikan

"Saya diberi tahu oleh Jonny Evans bahwa mungkin ada rekor. Dia memberi tahu semua orang bahwa 6-0 ada rekor dan bersikeras kami akan melakukannya. Kami benar-benar 'lapar'," ucapnya.

Selain itu, striker asal Inggris tersebut pun mengatakan, kemenangan telak atas Southampton itu memberi sinyal kepada tim lain bahwa Leicester bisa menjadi "masalah" bagi tim mana pun.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris, Leicester City Geser Man City Usai Ukir Sejarah

"Kami ingin bermain dengan baik dan kami tahu kami dapat menyebabkan masalah bagi siapa pun dan memenangi pertandingan," ucapnya.

"Kami mengikuti setiap pertandingan, kami tahu kami dapat menyebabkan masalah bagi siapa pun. Ini musim yang panjang dan kami akan melihat di mana kami berada pada akhirnya," ujar Vardy.

Hasil di markas Southampton membuat Leicester City menjadi tim paling produktif kedua pada Liga Inggris musim ini.

Cuma Manchester City yang lebih tajam dibandingkan Leicester City dengan koleksi 29 gol.

Namun, Leicester boleh berbangga karena mampu menyalip Man City di klasemen sementara Liga Inggris dengan bercokol di posisi kedua.

Torehan 20 poin Jamie Vardy dkk berada di atas Man City (19).

Adapun Liverpool masih nyaman di puncak klasemen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com