Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Ajax Vs Chelsea, Pulisic Bahagia Kembali Dipercaya Lampard

Kompas.com - 22/10/2019, 09:40 WIB
Angga Setiawan,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.comChristian Pulisic mengaku kahagia karena kembali diberi kepercayaan oleh pelatih Frank Lampard pada laga Chelsea vs Newcastle United.

Kepercayaan itu menjadi modal dirinya menghadapi pertandingan Liga Champions, Ajax Amsterdam vs Chelsea, tengah pekan ini. 

Pada pekan ke-9 Premier League - kasta teratas Liga Inggris, Chelsea berhasil menjaga tren kemenangannya saat jumpa Newcastle.

Baca juga: Jadwal Liga Champions, Malam Ini Juventus, Real Madrid, dan Man City Tanding

Pertandingan antara Chelsea vs Newcastle United digelar di Stadion Stamford Bridge pada Sabtu (19/10/2019).

Bertindak sebagai tuan rumah, Chelsea berhasil mengakhiri laga yang berkesudahan dengan skor tipis 1-0 atas Newcastle.

Gol Chelsea terasa spesial bagi Christian Pulisic karena dia mencatatkan asis bagi Marcos Alonso yang menjadi penentu kemenangan bagi The Blues.

Assist itu begitu penting bagi Pulisic (22 tahun) yang baru bermain selama tiga kali di Liga Inggris musim ini.

Meskipun hanya sebagai pemain pengganti, Pulisic mampu memberikan pengaruhnya sehingga Chelsea mencetak gol kemenangan melalui Marcos Alonso.

Baca juga: Link Live Streaming Liga Champions Malam Ini

Seperti dilansir BolaSport dari The Sport Review (20/10/2019), penampilan mengesankannya saat melawan Newcastle, Pulisic berharap segera menjadi starter pada laga Chelsea berikutnya.

Pulisic mengaku bahagia bisa membantu skuad asuhan Lampard itu menang di hadapan pendukungnya sendiri.

Eks pemain Borussia Dortmund itu mengungkapkan kebahagiaan seusai menjadi bagian penentu kemenangan The Blues atas Newcastle.

"Itu merupakan pertandingan yang bagus, saya senang dengan kemenangan ini. Kami berhasil menunjukkan penampilan yang kuat dan saya senang bisa ikut andil," kata Pulisic.

"Lampard memberi tahu saya apa yang harus saya lakukan, terus belatih keras. Saat kesempatan itu datang, saya siap mengambilnya," tuturnya.

Baca juga: Olivier Giroud: Persaingan di Lini Depan Chelsea Berat

Pulisic juga mengatakan akan kembali mengasah insting mencetak golnya demi menjaga kepercayaan yang diberikan oleh pelatih Frank Lampard kepadanya.

"Saya hanya belum mencetak gol lagi, tetapi saya tahu jika itu akan kembali nanti," ujar Pulisic mengakhiri.

Selama berkarier di Jerman bersama Dortmund, Pulisic tergolong impresif sebagai pemain muda berbakat dengan mencatatkan 19 gol dari 127 penampilan.

Pulisic juga sangat berharap dia akan kembali dimainkan saat Chelsea bertemu Ajax Amsterdam di ajang Liga Champions.

Pertemuan Ajax vs Chelsea itu akan terjadi pada Rabu (23/10/2019) di kandang Ajax, Johan Cruijff Arena.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com