Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga 1, Kunci Kemenangan Persija Jakarta atas PSM Makassar

Kompas.com - 21/10/2019, 11:04 WIB
Himawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Persija Jakarta mendapatkan kemenangan perdana di luar kandang saat menghadapi PSM Makassar dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (20/10/2019).

Kemenangan ini membuat tim asal ibu kota tersebut keluar dari zona degradasi. 

Kini, mereka menempati peringkat ke-13 klasemen Liga 1 2019 dengan koleksi 23 poin dari 21 laga yang sudah dimainkan.

Persija unggul selisih gol atas Barito Putera dan Perseru Badak Lampung FC yang berada di bawahnya.

Baca juga: PSM Vs Persija, Darije Sebut Timnya Kurang Beruntung dan Puji Gol Simic

Mereka juga unggul satu angka atas Semen Padang yang menempati posisi ke-16 atau urutan teratas zona degradasi.

Asisten pelatih Persija Jakarta, Sudirman, menyebut kemenangan ini bisa menjadi batu loncatan untuk menjauh dari zona degradasi.

"Ini salah satu poin penting bagi kami karena dalam dua pertandingan terakhir kami kalah, sehingga ini akan menjadi batu loncatan bagi kami," kata Sudirman.

Dia mengakui bahwa kemenangan ini merupakan buah dari kerja keras yang dilakukan sejak jauh hari.

Namun, ia menyebut timnya beruntung dengan ketidakhadiran Marc Klok di lini tengah PSM Makassar.

"Kami mempersiapkan pertandingan ini jauh-jauh hari, kami tahu PSM ini salah satu tim yang besar di Indonesia," tutur Sudirman.

Baca juga: Klasemen Liga 1, Persija Keluar dari Zona Degradasi Setelah Tekuk PSM

"Kami juga sedikit bersyukur karena Marc Klok tidak bisa bermain pada pertandingan ini dan itu sedikit memudahkan kami dalam menerapkan taktik bertanding," tambah Sudirman.

Dia juga mengakui bahwa sebelum bertanding menghadap PSM, dirinya melontarkan ucapan kepada para pemain Persija untuk tetap yakin memenangkan pertandingan.

Dia pun memberikan penegasan agar para pemain tidak terpengaruh dengan para suporter PSM Makassar yang memenuhi tribune penonton.

"Intinya kami selalu menyampaikan kepada pemain bahwa masuk ke lapangan kalian harus punya keyakinan untuk memenangkan pertandingan."

"Jadi bermain untuk menang, bukan untuk seri," pungkasnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com