KOMPAS.com - Tim nasional U-19 menelan kekalahan dalam laga uji coba kedua melawan China U-19, Minggu (20/10/2019).
Bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, timnas U-19 Indonesia kalah 1-3 dari China.
Tiga gol China diciptakan oleh Tao Qianglong (dua gol) serta Aiefeierding Aisikaer.
Adapun timnas U-19 Indonesia hanya membalas pada babak kedua lewat gol Bagus Kahfi.
Hasil ini seolah jadi pembalasan China yang juga kalah 1-3 dari timnas U-19 Indonesia pada laga uji coba sebelumnya
Baca juga: Link Live Streaming Persipura Vs Arema FC, Jalan Terjal Tim Tamu
Timnas U-19 Indonesia sebenarnya sempat tampil cukup taktis pada awal babak pertama.
Permainan operan dari kaki ke kaki mereka tunjukkan dalam membangun serangan.
Meski demikian, China justru berhasil mencuri gol cepat saat pertandingan baru berlangsung 6 menit, melalui Tao Qianglong.
Mendapatkan sodoran dari Liu Junxian di kotak penalti, Tao kemudian melepaskan tembakan keras ke sisi kiri gawang Indonesia. China unggul 1-0.
Unggul 1-0, China menjadi bermain lebih percaya diri. Mereka cukup intens dalam melancarkan tekanan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.