KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo kembali membuat rekor gol dalam karier profesionalnya.
Cristiano Ronaldo memang bisa disebut sebagai pesepak bola pencetak rekor.
Setelah menggenapkan jumlah golnya menjadi 700, Ronaldo kini melengkapinya dengan catatan gol di Liga Italia.
Ronaldo mencetak satu gol dalam kemenagan 2-1 Juventus atas Bologna pada lanjutan pekan ke-8 Liga Italia 2019-2020 di Stadion Allianz, Sabtu (20/10/2019) atau Minggu dini hari WIB.
Baca juga: Juventus Vs Bologna, Si Nyonya Besar Menang Tipis
Torehan itu merupakan gol keempat Ronaldo dalam tujuh penampilannya di Liga Italia musim ini.
Satu golnya itu juga melengkapi koleksi gol Ronaldo menjadi 25 sejak mendarat dan berkompetisi di Liga Italia pada 2018-2019.
Pada Musim lalu, Ronaldo mencetak 21 gol dalam 31 penampilan.
Catatan 25 gol di Liga Italia berhasil dicapai Ronaldo hanya dalam 38 penampilan.
Baca juga: Garuda Select II Bakal Jajal Man City, Juventus, dan Inter/AC Milan
Megabintang asal Portugal ini termasuk pemain yang paling cepat dapat melakukan hal tersebut.
Opta mencatat hanya ada 4 pemain yang mampu mengoleksi 25 gol d Liga Italia lebih cepat daripada Ronaldo.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan