Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Incar Striker Buangan Arsenal yang Merumput di PSV Eindhoven

Kompas.com - 16/10/2019, 10:43 WIB
Angga Setiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.comBarcelona mengincar mantan pemain Arsenal, Donyell Malen, yang saat ini bermain di Eredivisie, kasta tertinggi Liga Belanda, bersama PSV Eindhoven.

Dilansir BolaSport dari Sport, Rabu(16/10/2019), Donyell Malen masuk dalam daftar pembelian pemain Barcelona pada bursa transfer musim dingin 2020.

Barcelona membidik striker asal Belanda tersebut sebagai penerus dari penyerang tengah mereka, Luis Suarez.

Saat ini El Barca kekurangan pemain yang berposisi sebagai penyerang tengah. Pada musim panas 2019 lalu Barcelona sempat dikaitkan dengan Luka Jovic.

Baca juga: Pemain Idaman Messi di Inter Milan Siap Diboyong Barcelona

Namun, Luka Jovic yang diidam-idamkan oleh Barcelona justru memilih berlabuh ke rival abadi yakni Real Madrid setelah ditebus dengan banderol 53 juta pound atau sekitar Rp 955 miliar dari Eintracht Frankfurt.

Gagal datangkan Jovic, Barcelona lantas membidik Malen sebagai suksesor ideal Luis Suarez yang mulai dimakan usia.

Barcelona tidak sendirian dalam mengejar servis Malen. Mantan klub Malen, Arsenal, juga berminat untuk mengangkutnya pulang.

Donyell Malen sejatinya belum banyak dikenal lantaran pemain asal Belanda tersebut baru menjadi anggota akademi sepak bola Meriam London.

Baca juga: Mesut Ozil Disisihkan dari Arsenal Akibat Malas Latihan

Penyerang 20 tahun tersebut memulai karier sepak bolanya di Ajax Amsterdam lalu pindah ke kubu The Gunners ketika berusia 16 tahun.

Dia masuk dalam skuad muda Arsenal kurang lebih selama dua tahun sejak diboyong dari Ajax pada tahun 2015.

Namun karena sulit menembus skuad utama The Gunners, Donyell akhirnya hijrah ke klub Belanda PSV Eindhoven pada tahun 2017.

Arsenal menjual Donyell Malen ke PSV Eindhoven dengan harga murah yakni 500.000 pound atau sekitar Rp 8,76 miliar.

Baca juga: Belarus Vs Belanda, Georiginio Wijnaldum Frustrasi meski Cetak 2 Gol

Dibuang Meriam London ke PSV, Donyell Malen justru bersinar dan mulai menjadi sorotan klub-klub papan atas Eropa.

Donyell Malen menunjukkan sinarnya dengan mencetak lima gol kala PSV Eindhoven menang telak 5-0 atas Vitesse Arnhem dalam lanjutan Liga Belanda.

Bertindak sebagai tulang punggung PSV Eindhoven pada musim 2019-2020, Donyell Malen mampu menggelontorkan 16 gol dari 18 penampilannya di semua ajang.

Pencapaian hebat bomber 20 tahun tersebut menimbulkan minat salah satu tim besar Eropa yakni Barcelona untuk memboyongnya.

Saat ini, nominal Malen ditaksir mencapai 50 juta pound atau sekitar Rp 876 miliar mengingat pencapaiannya musim ini bersama PSV. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com