Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Vs Standard Liege, Kierney dan Bellerin Siap Bantu The Gunners

Kompas.com - 03/10/2019, 14:25 WIB
Mochamad Sadheli ,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Arsenal

KOMPAS.com - Arsenal bakal bermain sebagai tuan rumah pada matchday 2 Liga Europa kala melawan Standard Liege, klub asal Belgia.

Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung pada Kamis (3/10/2019) atau Jumat pukul 02.00 dini hari WIB.

Kabar baik untuk Arsenal, dua bek yang baru saja bangkit dari cedera, Kieran Tierney dan Hector Bellerin, bisa tampil.

Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh pelatih Arsenal, Unai Emery, dalam konferensi pers menjelang laga kontra Standard Liege.

Baca juga: Jadwal Liga Europa, Man United, Arsenal, dan AS Roma Main Malam Ini

"Tierney tetap butuh waktu dan percaya diri, latihan dan (kesempatan) bermain," kata Unai Emery dikutip dari laman resmi Arsenal.

"Kamis adalah kesempatan bagus karena dia (Tierney) siap bermain. Dia akan merumput, untuk kepercayaan dirinya dan bersama kami untuk menunjukkan progresnya," kata Emery.

Pada pertandingan sebelumnya kala melawat ke kandang Manchester United, Unai Emery menyebutkan bahwa Tierney memiliki masalah.

"Dia tidak bermain di Manchester karena memiliki masalah kecil. Meski tidak penting, dokter mengatakan lebih baik berada di sini, berlatih sendiri, dan menyiapkan untuk pertandingan selanjutnya," kata pelatih asal Spanyol ini.

Baca juga: Arsenal Vs Standard Liege, Unai Emery Bela Nicolas Pepe

Disinggung soal kesiapan Hector Bellerin, pelatih berusia 47 tahun itu menegaskan bahwa pemain belakang tersebut bisa saja bermain, tetapi dengan waktu yang dibatasi.

"Hector Bellerin sama (dengan Tierney), tetapi dengan sedikit perbedaan. Sebab, dia cedera lebih sering dan 9 bulan lamanya, saya pikir dia perlu bermain pada 15 menit awal pekan lalu," katanya.

"Jika merasakan lebih baik, atau sudah normal, dia bisa bermain," katanya.

Terlepas dari itu, Arsenal tentu memiliki mental kuat setelah beberapa pertandingan sebelumnya mereka meraih hasil positif.

Baca juga: AZ Vs Man United, Solskjaer Terkejut Lihat Lapangan yang Digunakan Lawan

Pada matchday pertama Liga Europa misalnya. Meski bertandang ke Jerman guna melawan Eintracht Frankfurt, tim berjuluk The Gunners itu mampu menang telak 3-0.

Laga selanjutnya di Liga Inggris, Arsenal menang 3-2 atas Aston Villa meski kehilangan satu pemain sejak menit ke-41.

Tidak lupa kemenangan besar skuad asuhan Unai Emery di kompetisi Piala Liga Inggris atau Carabao Cup.

The Gunners pesta gol 5-0 di Emirates Stadium kala menjamu Nottingham Forest pada Rabu (25/9/2019) lalu.

Baca juga: Liverpool Kena Denda Rp 3,4 Miliar karena Turunkan Pemain Tak Sah

Enam hari setelahnya, Arsenal harus bertandang ke Old Trafford, markas Manchester United.

Arsenal mampu menahan Setan Merah, julukan Manchester United, 1-1 di hadapan suporter fanatiknya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com