Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas U-16 Indonesia Vs China

Kompas.com - 22/09/2019, 07:00 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Timnas U-16 Indonesia wajib menang atas China pada laga pamungkas Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 untuk dapat lolos ke putaran final sebagai juara grup.

Timnas U-16 Indonesia tampil impresif di babak penyisihan Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.

Tim yang dijuluki Garuda Asia itu menyapu bersih tiga kemenangan dari tiga laga awal.

Baca juga: Jadwal Timnas U-16 Indonesia Vs China, Laga Penentu Juara Grup

Tiga laga itu juga dimenangi dengan skor besar, yakni 4-0 atas Filipina, 15-1 atas Kepualauan Mariana Utara, dan 8-0 atas Brunei Darussalam.

Raihan tersebut membuat pasukan Bima Sakti telah mengumpulkan sembilan poin dan saat ini berada di peringkat kedua klasemen Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.

Poin mereka sama dengan China yang duduk di puncak klasemen, tetapi kalah dalam produktivitas gol.

Setelah ini, China akan menjadi lawan timnas U-16 Indonesia pada laga pamungkas Grup G.

Baca juga: 4 Pemain Timnas U-16 Ini Tak Tersentuh, Bima Sakti Punya Alasannya

China boleh dikatakan lawan yang sepadan bagi Marselino Ferdinan dkk.

Tim yang diarsiteki pelatih asal Spanyol ini juga meraih kemenangan besar pada tiga laga awal.

China menang 7-0 atas Brunei Darussalam, 6-0 atas Filipina, dan 15-0 atas Kepulauan Mariana Utara.

Duel Indonesia versus China menentukan juara Grup G sekaligus tiket lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-16 yang akan digelar di Bahrain pada tahun 2020.

Baca juga: Meski Menang Telak atas Brunei, Timnas U-16 Dinilai Masih Gemar Buang Peluang

"Tentu kami akan berusaha tampil sebaik mungkin untuk mendapatkan kemenangan. China bukan lawan yang mudah, tapi kami punya peluang bagus untuk menang," kata pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti.

"Kami berharap dukungan dan doa masyarakat Indonesia untuk kesuksesan tim ini. Mudah-mudahan para pemain bisa tampil bagus dan tidak banyak membuat kesalahan," ujar Bima Sakti.

Berbeda dengan laga-laga sebelumnya, partai terakhir Grup G dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Laga timnas U-16 Indonesia vs China akan dilangsungkan mulai pukul 19.00 WIB.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com