Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Borneo FC Vs Madura United, Mario Gomez Bicara Penalti yang Diprotes

Kompas.com - 19/09/2019, 07:45 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

SAMARINDA, KOMPAS.com - Pelatih Borneo FC, Mario Gomez, menilai penalti yang didapat timnya pada menit akhir di laga melawan Madura United bagus untuk timnya.

Gomez menilai hal tersebut wajar dan bisa terjadi untuk tim mana pun.

Borneo FC mendapat penalti pada menit ke-90 saat berjumpa Madura United, Rabu (18/9/2019), di Stadion Segiri.

Penalti tersebut mendapat protes keras dari pemain Madura United.

Baca juga: Borneo FC Vs Madura United, Penalti Kontroversial Menangkan Tuan Rumah

Bahkan, pemain Madura United sempat protes dengan bergerak ke pinggir lapangan.

Akibat kejadian tersebut, laga sempat tertunda selama beberapa menit sebelum akhirnya pemain Madura United bersedia melanjutkan laga.

"Mengenai penalti di menit akhir, itu bagus untuk Borneo karena kadang Borneo dijatuhi penalti juga menjadi tidak bagus untuk Borneo dan saat ini bagus untuk Borneo," kata Mario Gomez.

Penalti tersebut akhirnya mampu dieksekusi dengan baik oleh Lerby Eliandry.

Gol tersebut memastikan Pesut Etam menang dengan skor 2-1. Sebelumnya, Borneo FC mencetak gol lewat M Sihran.

Baca juga: Borneo FC Vs Madura United, Takut Sanksi, Pelatih Tim Tamu Enggan Berkomentar

Borneo FC sebenarnya mendapatkan dua penalti saat berjumpa Madura United.

Hanya, pada penalti pertama, Mathias Conti yang menjadi eksekutor gagal menjalankan tugasnya dengan sempurna.

"Kenapa yang penalti Conti karena saya lihat di latihan bahwa latihan shoot cukup bagus, tetapi di penalti peluang itu 50:50, jadi terkadang masuk dan terkadang tidak," kata Gomez.

Hasil ini membuat Borneo punya modal yang positif jelang laga pekan ke-20 melawan Bhayangkara FC, Minggu (22/9/2019) mendatang.

Akan tetapi, Gomez bakal dibuat pusing karena jarak antarpertandingan yang sangat pendek.

"Lawan Bhayangkara sendiri harus melihat lagi kondisi pemain yang lebih fresh karena terlihat pemain sangat capek pertandingan hari ini jadi harus melakukan rotasi lagi," kata pelatih asal Argentina itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com