Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Milanisti Tidak Ingin AC Milan Kembali ke Formasi 4-3-3

Kompas.com - 28/08/2019, 14:40 WIB
Angga Setiawan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebagian besar Milanisti - julukan suporter AC Milan - tidak ingin sang pelatih Marco Giampaolo mengubah formasi tim berjuluk Rossoneri.

Sebuah situs website berita Italia, Milannews.it mengadakan sebuah jajak pendapat terkait rencana Giampaolo mengubah formasi skuad AC Milan setelah hanya melewati satu laga di Serie A musim ini.

Hasilnya, hingga Selasa (27/8/2019) sore WIB, hampir 85 persen suporter yang mengikuti jajak pendapat tidak setuju jika formasi AC Milan langsung diubah.

Menurut Milanisti, tidak masuk akal jika AC Milan membuang begitu saja hasil kerja selama dua bulan di pramusim.

Baca juga: Milan Kalah, Piatek Dikritik

Hanya sekitar 15 persen suara yang setuju jika AC Milan sebaiknya langsung kembali ke formasi 4-3-3.

Kelompok suporter yang mendukung formasi 4-3-3 berpendapat bahwa hal tersebut memberikan kepastian karena mayoritas pemain AC Milan akan ditempatkan di posisi alami mereka.

Jajak pendapat ini diadakan setelah Giampaolo menyatakan rencana mengubah formasi AC Milan setelah timnya kalah 0-1 dari Udinese di laga perdana Serie A, Minggu (25/8/2019).

Baca juga: Jelang Penutupan Bursa Transfer, AC Milan Resmi Lepas Satu Pemain

Dalam konferensi pers, Giampaolo menyatakan bahwa dirinya akan mencoba untuk merombak kembali strategi permainan.

Giampaolo juga menyatakan bahwa dirinya akan kembali menggunakan formasi 4-3-3.

"Tim ini mungkin tidak cocok untuk memainkan 4-3-1-2," kata Giampaolo seperti dikutip dari Sky Sport Italia.

"Ini bukan kesalahan pemain, mereka sudah berusaha sangat keras. Tetapi, saya tidak boleh mencoba mengubah gaya permainan alami mereka."

"Itu bukan pekerjaan saya. Pekerjaan saya adalah memaksimalkan pemain-pemain ini dan kualitas mereka," kata dia melanjutkan.

Sebelumnya, kedatangan Marco Giampaolo ke AC Milan membuat skema permainan tim berubah.

Marco Giampaolo ingin menerapkan formasi 4-3-1-2 favoritnya untuk menggantikan 4-3-3 yang dipakai Gennaro Gattuso musim lalu.

Selama pramusim, Giampaolo menggenjot pasukannya untuk selalu mencoba formasi 4-3-1-2 dalam pertandingan uji coba.

Sayangnya, AC Milan mendapat catatan negatif pada laga terakhir kontra Udinese.

Bahkan, striker mereka Krzysztof Piatek mendapat kritik tajam akibat permainannya yang dinilai buruk pada pekan perdana Serie A Italia.

Menurut data statistik yang dilansir dari Whoscore.com, Piatek tercatat mendapat rating 6 pada laga tersebut.

Striker Timnas Polandia itu baru melakukan 18 kali sentuhan dan 4 kali tembakan tidak mengenai sasaran. (Dwi Widijatmiko)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com