Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Prioritaskan Striker Baru pada Bursa Transfer Tengah Musim Liga 1 2019

Kompas.com - 06/08/2019, 16:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, sudah punya gambaran untuk rencana transfer timnya pada pertengahan musim Liga 1 2019.

Robert mengatakan, Persib memprioritaskan untuk mendatangkan pemain berposisi penyerang.

Menurut Robert, lini serang tim berjulukan Maung Bandung ini tidak memiliki kedalaman skuad yang memadai.

Secara kuantitas, Persib memang memiliki tiga penyerang yang bisa diandalkan, yakni: Ezechiel N'Douassel, Muchlis Hadi, dan Muhammad Wildan Ramdhani.

Baca juga: Umuh Muchtar Ungkap Masa Depan Robert Alberts di Persib

Kendati demikian, secara kualitas, Robert menilai hanya Ezechiel yang cukup mumpuni diandalkan sebagai penyerang utama.

Sementara itu, Muchlis dan Wildan, dianggap Robert masih membutuhkan lebih banyak jam terbang.

"Jendela transfer akan segera dibuka dan saya memiliki peluang untuk membuat tim ini menjadi lebih seimbang," kata Robert.

"Seperti contohnya di posisi striker, sangat sulit menggantikan striker utama yang kami punya, dan itu area yang menjadi prioritas kami," tambah mantan pelatih PSM Makassar ini.

Untuk posisi penyerang, kemungkinan akan ada lebih dari satu pemain yang didatangkan.

Mengacu pada kebutuhan tim, Persib tidak hanya membutuhkan pelapis bagi Ezechiel, namun juga sosok penyerang yang bisa menjadi tandem penyerang 31 tahun itu.

Mendatangkan penyerang baru sebagai tandem Ezechiel, mungkin bisa menjadi solusi untuk kembali meningkatkan produktivitas pemain asal Chad itu, yang menurun pada musim ini.

Pada musim lalu, Persib memiliki Jonatan Bauman yang berperan sebagai defensive forward.

Kehadiran Bauman membuat Ezechiel lebih moncer. Buktinya, 17 gol dibukukan Ezechiel pada musim lalu.

Baca juga: Liga 1 2019, Persela Siapkan Semangat Berlipat Hadapi Persib Bandung

Sementara itu pada musim 2019, tepatnya setelah Bauman pergi, Ezechiel seperti kehilangan daya dobraknya.

Bahkan dari sembilan laga yang sudah dilakoni, Ezechiel baru mencetak tiga gol.

Hal lain yang disoroti Robert adalah penumpukan pemain di satu posisi. Maung Bandung punya banyak pemain di lini tengah.

Tercatat, ada 10 pemain berposisi gelandang yang dimiliki Persib. Sementara itu di posisi lain, jumlahnya terbilang pas-pasan.

"Tim ini memiliki banyak pemain bagus, tetapi banyak dari mereka berada dalam posisi yang sama. Maka kami perlu keseimbangan di dalam tim," tuturnya.

Baca juga: Pelatih Persib Puji Wasit Meski Kalah

Pelatih berusia 64 tahun itu melanjutkan, dalam waktu tiga pekan ke depan, ia akan menyusun rencana transfer Persib semaksimal mungkin.

Tujuannya tentu untuk membuat performa Persib di kompetisi musim ini meningkat.

Performa Maung Bandung pada putaran pertama Liga 1 2019 terbilang mengkhawatirkan.

Dari 12 laga, mereka baru meraih tiga kemenangan. Sisanya, empat kali imbang dan lima kalah.

Di klasemen sementara Liga 1 2019, Persib juga terpuruk di posisi ke-11 dengan koleksi 13 poin.

"Untuk itu, dalam tiga minggu ke depan, ketika transfer windows dibuka, kami akan bekerja meminimalisir kelemahan dan kami bisa melakukan pergantian dalam tim," ucap Robert.

Berdasarkan situs Transfer Matching Systems (TMS) FIFA, jendela transfer tengah musim Liga 1 2019 akan dibuka pada 19 Agustus sampai 16 September 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com