Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Staf Khusus Kemenpora Hadiri Gowes Nusantara Lhokseumawe

Kompas.com - 05/08/2019, 00:00 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

 

LHOK SEUMAWE, Kompas.com - Salahsatu program unggulan Kemenpora bernama Gowes Nusantara 2019 berlangsung di Lhokseumawe, Aceh, Minggu (4/8/2019). Kota Gas ini menjadi penyelenggaraan keenam ajang kampanye gerakan Ayo Olahraga dan Ayo Bergerak tersebut.

Gowes ini dipusatkan di lapangan terminal Lhokseumawe, di mana kegiatan ini dihadiri oleh Staf khusus Kemenpora RI Tommy Kurniawan yang mewakili Menpora Imam Nahrawi. Pria yang juga artis tersebut didampingi oleh Wakil Walikota Lhokseumawe Yusuf Muhammad, dan Kasi Olahraga Dispora Aceh Muksalmina.

Tak kurang, sebanyak 1.632 pegowes ambil bagian dalam kegiatan di bawah payung Ayo Olahraga dengan tagline "Ayo Bergerak, Di mana Saja, Kapan Saja dan Bersama Siapa Saja" itu. Mereka terlihat sangat antusias. Bukan hanya bapak-bapak dan ibu-ibu, anak-anak pun banyak yang turut mengayuh sepedanya.

Start Gowes Nusantara Etape Lhokseumawe ini mengambil start di Jl. Pase. Rute lanjut ke komplek terminal penumpang Keude Aceh, lalu menuju ke Moungeudong.

Dari situ, rombongan pegowes menuju Stadion Tunas Bangsa, kemudian menelusuri jalanan Waduk Pusong. Lanjut ke jalan Perniagaan, merdeka, ke Iskandar Muda dan kembali ke jalan Pase menuju ke garis finis. Usai finis, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian door prize.

Menurut Tommy Kurniawan, kegiatan ini mampu membuat antusiasme warga begitu terasa. "Ini sangat ramai, warga antusias. Kami senang, program unggulan Kemenpora ini mampu mengajak warga untuk berolahraga, menjadi sehat, menjadi bugar," katanya.

Caleg DPR RI terpilih asal PKB itu memaparkan, ke depannya program ini harus tetap terlaksana. "Gerakan Ayo Olahraga, Ayo Bergerak ini sudah sangat diterima masyarakat. Terbukti mampu mengajak masyarakat untuk berolahraga, meningkatkan kebugaran mereka. Ini harus dipertahankan, program ini harus terus dilanjutkan ke depannya," ungkap pria yang karib disapa Tomkur itu.

Sementara itu, Wakil Walikota Lhokseumawe Yusuf Muhammad memaparkan kegiatan ini benar-benar bermanfaat bagi daerahnya. "Kami senang, program ini sudah benar, daerah sangat mendukung. Kegiatan ini mengena ke masyarakat kami, kalau bisa daerahnya ditambah. Jangan bilang masyarakat harus sehat, kalau program olahraga seperti ini kurang ke depannya," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com