Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juergen Klopp Kritik Jadwal Kickoff Liga Inggris 2019-2020

Kompas.com - 03/08/2019, 17:45 WIB
Faishal Raihan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Manajer Liverpool, Juergen Klopp, menilai jadwa Liga Inggris musim 2019-2020 bisa berdampak buruk bagi kebugaran pemain.

Liverpool menandai debut kompetitifnya pada musim 2019-2020 dengan menghadapi Manchester City pada ajang Community Shield.

Laga tersebut akan dihelat di Stadion Wembley, Minggu (4/8/2019) malam WIB.

Baca juga: Sejarah Baru, Hakim Garis Perempuan di Laga Community Shield, Liverpool vs Man City

Satu pekan setelahnya, Liverpool akan menjamu Norwich City di Anfield pada pekan perdana Liga Inggris 2019-2020, Sabtu (10/8/2019) dini hari WIB.

Winger andalan Liverpool, Sadio Mane, kemungkinan besar tidak akan tampil di Community Shield karena baru saja membela Senegal pada laga final Piala Afrika 19 Juli 2019 lalu.

Sementara itu, tiga pilar lainnya, yakni Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Alisson Becker, juga diragukan kebugarannya lantaran memiliki waktu libur kurang dari satu bulan.

Baca juga: Jadwal Community Shield 2019, Liverpool vs Manchester City

Kondisi ini membuat Manajer Liverpool, Juergen Klopp, tidak habis pikir mengapa Liga Inggris memulai kompetisi lebih cepat dibanding liga-liga top Eropa lainnya.

La Liga Spanyol baru dimulai pada 17 Agustus 2019, sedangkan Liga Italia memulai pekan perdana pada 24 Agustus 2019.

Klopp pun mencemaskan kebugaran para pemain, terutama yang memiliki agenda internasional bersama negaranya.

Baca juga: Peran Baru Adam Lallana di Lapangan Tengah, Solusi Problem Liverpool

“Saya bicara dengan Carlo Ancelotti. Italia punya 20 tim dan memulai musim pada 24 Agustus. (Kalidou) Koulibaly main bersama Sadio di Piala Afrika dan punya waktu empat pekan untuk berlibur," kata Klopp, seperti dikutip dari Goal, Sabtu (3/8/2019). 

“Saya tidak tahu mengapa kami memulai begitu cepat. Tahun depan ada Copa America dan Euro dan kami mulai, saya pikir, pada pekan yang sama. Saya tidak tahu mengapa," ujar Klopp.

Klopp menilai Liga Inggris sebenarnya tidak perlu memulai liga lebih awal dengan alasan untuk menaikkan pamor.

Baca juga: Hanya Beli 2 Pemain Muda, Liverpool Tak Mau Berada di Dunia Fantasi

“Liga Primer adalah kompetisi luar biasa yang semua orang akan menontonnya. Kami tidak memulai lebih awal di mana tak ada (liga lain) yang main, hanya Inggris," tutur Klopp.

"Saya suka sepak bola dan menyukai untuk bermain setiap minggu. Namun, kami juga harus memikirkan (kondisi) para pemain, tetapi sayangnya tidak ada yang ingin melakukan hal tersebut," kata Klopp.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com