Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peringatan Keras Pelatih bagi 2 Pasangan Ganda Putri Indonesia

Kompas.com - 03/08/2019, 16:15 WIB
Nugyasa Laksamana,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hasil tak memuaskan yang ditunjukkan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dan Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto membuat mereka mendapatkan peringatan keras dari pelatih ganda putri Indonesia.

Pada turnamen Thailand Open 2019, Della/Rizki dan Yulfira/Jauza sama-sama langsung tersingkir pada babak pertama.

Sang pelatih, Eng Hian, menegaskan bahwa kedua pasangan itu terancam kehilangan kepercayaan dari PP PBSI jika tak kunjung meningkatkan performa.

Baca juga: Susunan Pemain dan Link Live Streaming Persija Vs Arema FC

Eng Hian menyebut Della/Rizki akan kehilangan kesempatan masuk Olimpiade Tokyo 2020 jika tidak memperbaiki penampilan mereka dan menembus 10 besar dunia.

"Saya akan memberikan kesempatan sampai akhir tahun ini," ujar Eng Hian dikutip dari Badminton Indonesia, Sabtu (3/8/2019).

"Kalau mereka tidak bisa menembus top 10, saya akan stop memberikan kesempatan mereka untuk dapat tiket ke Olimpiade. Lebih baik kesempatan itu saya berikan kepada pemain-pemain muda," ujarnya.

Demikian pula Yulfira/Jauza yang dianggap Eng Hian belum menunjukkan grafik permainan menggembirakan.

Yulfira/Jauza, kata Eng Hian, sudah diberikan kesempatan sejak awal tahun 2019, tetapi progres mereka terkesan hanya jalan di tempat.

Baca juga: Pelatih Ganda Putri: Bisa Jadi Greysia/Apriyani Terlalu Yakin Menang...

"Kejuaraan Dunia mungkin akan jadi turnamen terakhir pasangan ini (Yulfira/Jauza) kalau mereka tidak bisa menunjukkan hasil luar biasa," ucap Eng Hian.

Yulfira/Jauza mendapat kesempatan untuk bertanding di Kejuaraan Dunia 2019 di Basel, Swiss, pada 19-25 Agustus.

Hanya tiga pasangan ganda putri Indonesia yang mendapat undangan untuk berlaga di kejuaraan bergengsi ini, termasuk Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Della/Rizki.

"Saya lihat ada masalah dengan motivasi mereka untuk mau menjadi lebih baik," ujar Eng Hian.

"Evaluasi setiap turnamen hampir selalu sama kekurangan dan kelemahannya di mana saja. Namun, saya tidak melihat usaha keras dari mereka untuk memperbaiki," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com