Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Live Streaming Indonesia Open 2019, Siang Ini Mulai Pukul 12.00 WIB

Kompas.com - 20/07/2019, 06:20 WIB
Alsadad Rudi,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Turnamen Indonesia Open 2019 sudah mencapai tahap akhir.

Untuk Sabtu (20/7/2019) hari ini, jadwal Indonesia Open 2019 akan memasuki babak semifinal.

Hanya ada dua wakil Indonesia yang mencapai babak ini.

Keduanya ada di nomor ganda putra.

Wakil pertama adalah pasangan senior, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Ahsan/Hendra ke semifinal setelah mengalahkan pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe dengan skor 21-15, 9-21, 22-20.

Baca juga: Hasil Perempat Final Indonesia Open 2019, 2 Wakil Tanah Air Lolos

Selanjutnya, ada Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang lolos setelah menang atas wakil China, Ou Xuan Yi/Zhang Nan dengan skor 21-19 dan 21-16.

Ahsan/Hendra dan Marcus/Kevin tak akan berjumpa di semifinal.

Dengan demikian, ada peluang untuk menciptakan All Indonesian Final di nomor ganda putra.

Pada babak semifinal, Ahsan/Hendra akan meladeni tantangan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang sebelumnya mengalahkan Fajar/Rian.

Sementara itu, Marcus/Kevin akan kembali berhadapan dengan wakil China.

Kali ini adalah Li Jun Hui/Liu Yu Chen.

Rangkaian pertandingan semifinal Indonesia Open 2019 akan dibuka dengan pertandingan ganda putri yang mempertemukan Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korsel) vs Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang).

Pertandingan tersebut akan dimulai sekitar pukul 12.00 WIB.

Laga Ahsan/Hendra vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi akan jadi partai kedua.

Baca juga: Tersingkir di Indonesia Open 2019, Jonatan Sayangkan Poin Terkejar

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com