Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Betis Vs Barcelona, Hattrick Messi Bantu El Barca Raih 3 Poin

Kompas.com - 18/03/2019, 05:07 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lionel Messi menjadi bintang Barcelona saat mengalahkan Real Betis 4-1 pada laga pekan ke-28 Liga Spanyol, Minggu (16/03/2019) atau Senin dini hari WIB.

Bermain di Stadion Benito Villamarin, Messi mencetak tiga gol alias hattrick pada menit ke-18, 45', dan 85'. Satu gol kemenangan Barcelona lainnya diciptakan oleh Luis Suarez pada menit ke-63.

Adapun gol balasan Real Betis tercipta atas nama Loren Moron pada menit ke-82.

Hasil ini semakin membuat Barcelona kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 66 poin. Barcelona kini unggul 10 angka dari Ateltico Madrid di urutan kedua yang pada pekan ini menelan kekalahan.

Barcelona di luar dugaan kalah dari segi penguasaan bola pada laga ini. Barcelona hanya mampu menguasai bola dengan persentase 44 persen. Angka itu menjadi yang terendah dalam satu laga Barcelona di Liga Spanyol sejak musim 2004-2005.

Baca juga: Belum Menyerah, Barcelona Kembali Berniat Datangkan Antoine Griezmann

Meski kalah dari segi penguasaan bola, Barcelona bermain lebih efektif dengan menciptakan sembilan tembakan tepat sasaran berbanding tiga milik Real Betis.

Barcelona baru bisa mencetak gol pembuka pada laga ini pada menit ke-18. Lionel Messi menciptakan gol indah dari tendangan bebas melengkung kaki kirinya.

Pada masa injury time, Messi mencetak gol keduanya setelah memanfaatkan kelengahan lini belakang Real Betis yang terpaku pada pergerakan Luis Suarez.

Messi yang tidak terkawal dengan mudah menjaringkan bola ke gawang Real Betis sekaligus menutup babak pertama.

Di babak kedua, Luis Suarez menjadi pemimpin lini serang Barcelona setelah melakukan dua tembakan tepat sasaran dalam 15 menit pertama.

Luis Suarez pada akhirnya mencetak gol pada menit ke-63. Suarez melakukan aksi individu dengan melewati tiga pemain belakang Real Betis untuk kemudian menaklukkan kiper Pau Lopez dengan tembakan mendatar kaki kanan.

Baca juga: Pesan Penting Pelatih Barcelona soal Lawan Manchester United

Real Betis yang dominan dari segi penguasaan bola baru bisa mencetak gol pada menit ke-82. Akselerasi Loren dari sisi sayap diakhiri dengan tembakan yang merobek jala gawang Ter Stegen.

Gol itu seperti tidak berarti karena Barcelona menutup laga pada menit ke-85 dengan hattrick Messi.

Skor 4-1 untuk Barcelona bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Susunan pemain Real Betis Vs Barcelona:

Real Betis: Pau Lopez; Aissa Mandi, Marc Bartra, Sidnei; Joaquin (Emerson 67'), William Carvalho (Loren Moron 75'), Andres Guardado, Cristian Tello; Giovani Lo Celso (Diego Lainez 68'), Sergio Canales; Jese.

Pelatih: Quique Setien

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Sergi Roberto, Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba; Arturo Vidal, Sergio Busquets, Arthur (Nelson Semedo 65'), Ivan Rakitic (Carles Alena 88'); Luis Suarez (Philippe Coutinho 90'), Lionel Messi.

Pelatih: Ernesto Valverde

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com