Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Inggris, Spurs Kalah Lagi, Manchester City Kokoh di Puncak

Kompas.com - 10/03/2019, 05:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tottenham Hotspur kembali meraih hasil minor di Liga Inggris. Terbaru, Spurs takluk 1-2 dari Southampton di Stadion Saint Mary pada laga pekan ke-30, Sabtu (09/03/2019).

Kekalahan itu memperpanjang rentetan kegagalan Spurs meraih kemenangan di empat laga beruntun.

Pada laga kali ini, Spurs sebenarnya mampu unggul di babak pertama berkat gol Harry Kane pada menit ke-26.

Namun, Spurs gagal mempertahankan keunggulan di babak kedua dan harus kalah setelah Southampton bangkit pada 15 menit akhir. Untuk diketahui, Spurs pada laga ini tidak diampingi pelatih Mauricio Pochettino dari pinggir lapangan.

Pochettino hanya bisa melihat dari tribune penonton karena masih menjalani hukuman larangan mendampingi tim selama dua laga dari FA.

Baca juga: Man City Vs Watford, Sterling Merasa Beruntung Gol Pertamanya Disahkan

Baca juga: Fokus Berkarier di Sepak Bola, Son Heung-min Putuskan Tetap Melajang

Adapun, dua gol kemenangan Southampton dicetak oleh Yann Valery pada menit ke-76 dan James Ward Prowse (81').

Kekalahan ini mencoreng pencapaian Harry Kane yang mencetak gol ke-200 nya di level klub dan tim nasional.

Selain itu, Spurs juga gagal memperpendek jarak dengan Manchester City dan Liverpool yang berada di dua teratas papan klasemen. Spurs tetap berada di peringkat ketiga dengan koleksi 61 poin.

Sementara itu, tambahan tiga poin membuat Southampton untuk sementara keluar dari zona degradasi. Southampton naik ke peringkat ke-16 dengan koleksi 30 poin.

Baca juga: Arsenal Vs Man United, Solskjaer Harapkan Timnya Tampil Maksimal

Adapun Manchester City sukses mengokohkan posisi di puncak klasemen sementara setelah meraih kemenangan 3-1 atas Watford di Stadio Etihad, Minggu dini hari WIB.

Kemenangan ini membuat Manchester City memperlebar keunggulan atas peraih posisi kedua, Liverpool, menjadi empat poin.

Berikut hasil lengkap pekan ke-30 Liga Inggris, Sabtu (09/03/2019):

  • Manchester City 3-1 Watford
  • Crystal Palace 1 - 2 Brighton & Hove Albion (Luka Milivojevic-penalti 50'; Glenn Murray 19',
  • Anthony Knockaert 74')
  • Cardiff City 2 - 0 West Ham United (Junior Hoilett 4', Victor Camarasa 52')
  • Huddersfield Town 0 - 2 AFC Bournemouth (
  • Callum Wilson 20', Ryan Fraser 67')
  • Leicester City 3 - 1 Fulham (Youri Tielemans 21', Jamie Vardy (78', 86'); Floyd Ayite 51')
  • Newcastle United 3 - 2 Everton (Salomon Rondon
  • 65', Ayoze Perez (81', 84'); Dominic Calvert-Lewin 18', Richarlison 32')
  • Southampton 2 - 1 Tottenham Hotspur (Yann Valery 76'; James Ward Prowse 81'; Harry Kane 26')
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com