Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rahasia Bernardo Silva Tetap Bugar di Bawah Tuntutan Guardiola

Kompas.com - 15/02/2019, 21:00 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

MANCHESTER, KOMPAS.com - Gelandang Manchester City, Bernardo Silva, menjelaskan tips agar dirinya tetap bugar di tengah tuntutan besar pelatih Pep Guardiola di Liga Inggris.

Beberapa hari lalu, Guardiola mengaku memberikan tekanan besar kepada para pemain Manchester City, tak terkecuali Bernardo Silva.

Sebab, Guardiola tak ingin Manchester City kehilangan fokus seusai kembali ke puncak klasemen Liga Inggris.

Setelah melibas Chelsea enam gol nirbalas, Minggu (10/2/2019), Manchester City ada di pucuk klasemen berbekal 65 angka dengan 27 kali penampilan.

Perolehan angka The Citizens sama dengan The Reds yang baru melakoni 26 pertandingan, tetapi unggul selisih gol.

Baca Juga : Pasca Dibantai Manchester City, Pedro Masih Tetap Dukung Sarri

"Kami punya nafsu. Setelah mengoleksi 100 poin (musim lalu), saya harus memberikan tekanan," ucap sang nakhoda seperti dikutip BolaSport.com dari Daily Mail.

"Para pemain dan staf, kami tidak terlalu saling mencintai. Saya tak membiarkan mereka bernapas karena cuma itu satu-satuya cara," tutur Guardiola.

Sadar dengan tekanan besar dari Guardiola, Bernardo Silva menilai bahwa ada metode-metode tertentu agar tetap bugar.

Menurut dia, cara paling efektif untuk mengembalikan stamina adalah istirahat cukup dan makan makanan bergizi.

"Saya masih muda dan kami sudah terbiasa. Kami punya begitu banyak laga tiap musim," kata Bernardo Silva, dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News.

"Patut diketahui, jika beristirahat cukup dan menjaga pola makan dengan baik, Anda akan pulih," ujarnya.

"Terutama ketika usia Anda 24 tahun seperti saya, jadi ini bukan suatu masalah," tutur pemain asal Portugal ini.

Bernardo Silva menjelaskan, seorang pesepak bola harus senantiasa berusaha profesional dengan menjaga kebugaran agar siap menjalani laga.

Baca Juga : Pep Guardiola Tak Biarkan Para Pemain Manchester City Bernapas

Namun, ketika ditanya bagaimana kiat-kiat untuk menjaga stamina pada pemain yang berada pada usia 30-an, dia belum tahu.

"Saya belum merasakannya, tetapi saya bisa membayangkan ketika Anda mencapai usia 30-an, yakni Anda harus lebih mengendalikan diri," kata Bernardo Silva.

"Saya akan mencoba tetap muda secara mental dan fisik selama mungkin demi mampu memainkan banyak laga. Namun, saya tahu pada satu titik itu akan mulai menjadi lebih sulit," tuturnya. (Ahmad Tsalis)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com