Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Ikat Beckham dan Syafril dengan Kontrak Jangka Panjang

Kompas.com - 11/02/2019, 13:51 WIB
Dendi Ramdhani,
Tri Indriawati

Tim Redaksi


BANDUNG, KOMPAS.com - Manajemen Persib Bandung memagari dua penggawa mudanya, Beckham Putra Nugraha dan Syafril Lestaluhu dengan kontrak jangka panjang.

Hal itu diungkapkan Direktur PT Persib Bandung Bermartabat Teddy Tjahyono, Minggu (10/2/2019) malam.

"Beckham dan Lesta (Syafril Lestaluhu) dikontrak panjang oleh Persib selama tiga tahun," kata Teddy.

Ia menjelaskan, kontrak jangka panjang itu merupakan bentuk apresiasi manajemen atas prestasi Beckham dan Syafril dalam merengkuh gelar Liga 1 U-19 dan Elit Pro Akademi U-16. Terlebih, kedua pemain itu merupakan aset berharga Persib.

"Idealnya seperti itu (kontrak jangka panjang). Jangan setahun beres karena ini membentuk tim. Jadi, tidak banyak bongkar pasang setiap tahunnya. Bisa jadi, itu nantinya menjadi kerangka tim, apalagi kan mereka dari Diklat," tutur Teddy.

Baca juga: Piala Indonesia, Persib Tebar Optimisme Saat Jamu Persiwa

Teddy menegaskan bahwa kontrak jangka panjang tak hanya berlaku bagi pemain muda. Perlakuan serupa juga bisa dilakukan bagi pemain senior yang punya kontribusi besar bagi klub.

"Kami kontrak panjang bukan hanya kepada pemain jebolan Diklat Persib. Selama pemain itu bagus dan memungkinkan, seperti Frets, Aziz, dan Erwin juga kontrak dua hingga tiga tahun. Yang musim kemarin Aqil, Puja, Indra, Wildan, Agung itu lebih dari setahun," kata dia menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com