Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kini, Pasangan Peraih Perak Olimpiade 2016 Punya Pelatih

Kompas.com - 07/02/2019, 14:56 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Ganda campuran independen Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, akhirnya punya pelatih lagi. Sebelumnya, pasangan peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 ini sempat bertanding tanpa didampingi pelatih.

Dilansir BolaSport.com dari The Star, Kamis (7/2/2019), duet Chan Peng Soon/Goh Liu Ying telah mencapai kata sepakat dengan Chew Choon Eng, eks pemain ganda putra nomor satu dunia. Nantinya, Chew akan melatih Chan/Goh di Pioneer Academy yang berada di daerah Sri Petaling, Kuala Lumpur, Malaysia.

Baca Juga: Ini 20 Pebulu Tangkis Indonesia yang Turun pada All England 2019

"Kami nyaman dan senang bekerja dengan Chew Choon Eng. Sejauh ini, latihan kami menyenangkan, tetapi kami masih punya jalan panjang untuk dilalui," ucap Goh.

"Kami masih perlu menyelesaikan satu masalah lagi yakni mendapatkan sponsor untuk mendanai biaya program latihan dan turnamen," kata dia lagi.

Duet Chan Peng Soon/Goh Liu Ying memutuskan keluar dari tim nasional Malaysia yang berada di bawah kendali Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (Badminton Association of Malaysia/BAM) pada Desember 2018.

Meski tak lagi mendapat sokongan dari BAM, rekam jejak Chan/Goh sebagai pemain independen terbilang menjanjikan. Mereka membuka kalender kompetisi BWF World Tour 2019 dengan menjuarai Thailand Masters dan mencapai babak semifinal Malaysia Masters dan Indonesia Masters.

Berikutnya, Chan/Goh akan turun pada German Open (26 Februari-3 Maret) dan All England Open (6-10 Maret).

"Semoga, saya dan Chan Peng Soon bisa meraih hasil terbaik pada dua turnamen di Eropa ini," tutur Goh.

Sejarah mencatat, pencapaian terbaik Chan Peng Soon/Goh Liu Ying di Inggris ialah menjadi runner-up All England Open 2017.

Sementara itu, di Negeri Bavaria, Chan/Goh tak pernah meraih hasil bagus selama mengikuti German Open. Namun, mereka pernah menjuarai turnamen yang levelnya lebih rendah dari German Open yakni Bitburger Open 2011. (Diya Farida Purnawangsuni)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Alaves: Pemanasan Jelang Final Liga Champions

Real Madrid Vs Alaves: Pemanasan Jelang Final Liga Champions

Liga Spanyol
Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Liga Spanyol
Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Liga Inggris
Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Liga Italia
STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

Liga Indonesia
Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Liga Indonesia
Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Liga Spanyol
STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Badminton
Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Liga Indonesia
Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Liga Inggris
Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Liga Inggris
VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

Liga Indonesia
Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com