Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Pelatih, Solskjaer Banyak Belajar dari Football Manager

Kompas.com - 03/02/2019, 23:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengaku banyak mendapatkan ilmu kepelatihan ketika memainkan gim Football Manager.

Menurut Solskjaer, kegemaran bermain Football Manager sejak masih bermain sangat membantu pekerjaannya saat ini.

"Ketika masih bermain untuk Manchester United, saya sangat senang bermain gim Football Manager. Itu gim yang fantastis," dikutip Bolasport.com dari Dagbladet.

"Football Manager membuat saya belajar banyak soal sepak bola, soal pemainnya, terutama bakat-bakat muda. Gim ini mirip kehidupan nyata, Anda harus membedakan siapa yang bisa menjadi pemain bagus," ujar Solskjaer menambahkan.

Baca Juga : Peluang Solskjaer Jadi Manajer Permanen Meningkat apabila Kalahkan PSG

Baca juga: Legenda Man United Tetap Sarankan Klub Cari Pelatih Selain Solskjaer

Satu ilmu dari Football Manager yang diterapkan oleh Solskjaer saat melatih Man United adalah bagaimana memberi kepercayaan kepada pemain muda.

"Saya mengingat masa itu ketika sekarang menjadi pelatih. Saya ingin memberi kesempatan kepada pemain muda, melihat mereka berkembang," ujar Solskjaer.

"Di Football Manager, bisa saja Anda menekan beberapa tombol dan membeli pemain bagus berharga jutaan, tetapi saya tidak pernah menyukai hal itu," ucap pelatih asal Norwegia ini menambahkan.

Ucapan Solskjaer kali ini memang terbukti di Man United. Solskjaer lebih percaya kepada Marcus Rashford yang baru berusia 21 tahun daripada Romelu Lukaku.

Hasilnya, Rashford mampu mencetak enam gol dan dua assist dalam 10 laga terakhir Man United saat dilatih Solskjaer.

Teranyar, Rashford menjadi penentu kemenangan 1-0 Man United atas Leicester City pada pekan ke-25 Liga Inggris di Stadion King Power, Minggu (3/2/2019). (Dwi Widijatmiko)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tutup Musim dengan Juara Piala Perancis, Mbappe Segera Umumkan Klub Baru

Tutup Musim dengan Juara Piala Perancis, Mbappe Segera Umumkan Klub Baru

Liga Lain
Daftar Tim Promosi Liga Inggris, Southampton Pelengkap Premier League 2024-2025

Daftar Tim Promosi Liga Inggris, Southampton Pelengkap Premier League 2024-2025

Liga Inggris
Marotta Ungkap Isu di Perpanjangan Kontrak Lautaro Martinez

Marotta Ungkap Isu di Perpanjangan Kontrak Lautaro Martinez

Liga Italia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0, Hodak: Bagus, tapi Belum Selesai...

Hasil Persib Vs Madura United 3-0, Hodak: Bagus, tapi Belum Selesai...

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Serie A: Italia Batal Kirim 6 Tim ke Liga Champions

Hasil dan Klasemen Serie A: Italia Batal Kirim 6 Tim ke Liga Champions

Liga Italia
Hasil Sevilla Vs Barcelona 1-2: Tiga Angka di Laga Pamungkas Xavi

Hasil Sevilla Vs Barcelona 1-2: Tiga Angka di Laga Pamungkas Xavi

Liga Spanyol
Southampton Kembali ke Premier League, Pembuktian Pelatih 'Tidak Seksi'

Southampton Kembali ke Premier League, Pembuktian Pelatih "Tidak Seksi"

Liga Inggris
Debut Pratama Arhan di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Debut Pratama Arhan di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Internasional
Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Liga Inggris
Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Liga Italia
Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Liga Lain
Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Liga Indonesia
Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva 'Sakti', Maung Pesta

Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva "Sakti", Maung Pesta

Liga Indonesia
Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com