Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Lokal HangTuah Belum Berkontribusi Secara Optimal

Kompas.com - 02/02/2019, 21:31 WIB
Nugyasa Laksamana,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Pelatih HangTuah, Andika Supriadi Saputra, menilai kontribusi para pemain lokalnya belum optimal pada seri ke-6 IBL Pertamax 2018-2019.

Faktor itu diyakini Andika sebagai salah satu penyebab kekalahan HangTuah dari Satria Muda Pertamina pada laga hari kedua seri ke-6 di GOR Pacific, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (2/2/2019).

Dalam pertandingan tersebut, HangTuah menelan kekalahan dengan kedudukan 63-74.

Baca Juga: Divisi Merah Ketat, HangTuah dan Satria Muda Sama-sama Optimistis

"Hari ini kami bermasalah di (pemain) lokal. Pemain lokal kami perolehan poinnya terlalu rendah. Akhirnya, hal itu juga berdampak kepada pemain asing kami," kata Andika saat ditemui Kompas.com seusai laga.

"Kami butuh kontribusi lebih besar dari para pemain lokal. Hari ini, perolehan poin para pemain lokal kami di bawah dua digit semua," tutur dia.

Berdasarkan statistik IBL, memang hanya ada 5 pemain lokal HangTuah yang mampu menorehkan poin.

Kelima pemain itu adalah Sevly Rondonuwu (5 poin), Abraham Wenas (3), Lucky Abdi (3), Steven Wilfredo Neno (2), dan Yan Steven Pattikawa (6).

Selebihnya, skor diciptakan oleh dua pemain asing yakni Gary Jacobs (29 poin) dan Jarad Scott (15).

"Saya kira persoalan ini (minimnya kontribusi pemain lokal) masih menjadi PR kami ketika bertemu dengan tim besar," ucap Andika.

Dalam kesempatan itu, Andika juga membahas soal pertandingan kuarter ketiga yang sempat dihentikan selama sekitar 40 menit.

Pertandingan dihentikan lantaran permukaan lapangan GOR Pacific dinilai lembab dan berpotensi membahayakan pemain.

Alhasil, jeda selama 40 menit dimanfaatkan panitia untuk mengelap permukaan yang dinilai basah.

Andika tak menampik bahwa timnya kehilangan momentum setelah jeda tersebut. Namun, ia menilai hal itu bukan sebagai faktor utama kekalahan timnya.

"Sebenarnya enggak ada masalah dengan lapangan. Hanya saja, saya akui tim kehilangan momentum setelah jeda itu," kata Andika.

Pada laga berikutnya, Minggu (3/2/2019) besok, HangTuah akan menghadapi tuan rumah Pacific Caesar Surabaya.

Kemenangan wajib didapatkan HangTuah untuk menjaga peluang mereka lolos babak play-off.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com