Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Vs Chelsea, 3 Poin Jaga Harapan The Gunners Finis 4 Besar

Kompas.com - 20/01/2019, 10:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BBC Sport

LONDON, KOMPAS.com - Unai Emery mengaku bahagia melihat anak asuhnya tampil total pada laga Arsenal vs Chelsea dalam pertandingan pekan ke-23 Liga Inggris, Sabtu (19/1/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Arsenal menang 2-0 atas Chelsea pada laga tersebut. Pelatih Unai Emery menyebut kemenangan itu sangat penting bagi tim berjulukan The Gunners itu untuk menjaga peluang finis empat besar di akhir musim.

"Jarak kami dengan Chelsea sebelum laga adalah enam poin. Kemenangan ini membuat kami lebih optimistis menatap kompetisi," kata Emery dikutip dari situs web BBC Sport.

Baca juga review lengkap pertandingan Arsenal versus Chelsea di sini.

Baca juga: Sempat Bermain dengan 10 Orang, Liverpool Menang Dramatis Atas Crystal Palace

"Kami menunjukkan penampilan yang berbeda dari laga sebelumnya meski dengan pemain yang sama. Jadi kami harus segera menemukan keseimbangan tim," tutur Emery menambahkan.

Lebih lanjut, Emery menyebut para pendukung Arsenal sangat pantas merayakan kemenangan ini.

"Kami ingin menang untuk membuat para pendukung senang," kata Emery.

"Kami harus tampil konsisten entah itu saat di kandang ataupun tandang. Saat bermain kandang, Anda harus menunjukkan apa yang bisa dilakukan kepada fan," tutur Emery menambahkan.

Tambahan tiga poin tidak mengubah posisi Arsenal di papan klasemen. Arsenal tetap berada di peringkat lima dengan koleksi 47 poin.

Arsenal punya selisih tiga angka dengan Chelsea di peringkat ke-4. Mereka juga unggul selisih gol atas Man United di urutan keenam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com