Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bos F1 Maklumi Keluarga Rahasiakan Kondisi Kesehatan Schumacher

Kompas.com - 03/01/2019, 17:30 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Direktur Motorsport Formula 1 (F1) Ross Brawn memahami keputusan keluarga Michael Schumacher yang tertutup soal kondisi kesehatan sang mantan pebalap.

Ross Brawn yang berjasa terhadap kesuksesan karier Michael Schumacher mengaku sudah menjenguk sang pebalap legendaris di kediamannya di Swiss.

Ia bisa mengerti dan menilai istri Schumacher, Corinna, beserta keluarganya berhak menjaga privasi dari publik.

"Saya terus berhubungan dengan Corinna dan saya sepenuhnya setuju dengan keputusan mereka," kata Brawn kepada Press Association.

"Michael selalu menjadi sosok yang penuh privasi dan hal itu menjadi prinsip dalam karier dan kehidupannya. Keluarganya pun selalu setuju dengan pilihan Schumacher," tutur dia.

Sebagai ahli strategi F1, Brawn memang punya peran besar terhadap Schumacher.

Baca juga: Michael Schumacher Genap Berusia 50 Tahun, Kondisinya Masih Misteri

Ia adalah otak di balik kesuksesan Schumacher menjadi juara dunia di tim Benetton (dua kali) dan Ferrari (lima kali).

Tepat pada hari ulang tahun Schumacher yang ke-50, pihak keluarga melontarkan pernyataan soal kondisi sang legenda.

Menurut mereka, Schumi, demikian Schumacher biasa disapa, sudah berada di tangan orang yang tepat. Keluarga telah melakukan berbagai upaya untuk menyembuhkan Schumi.

"Tentu sangat dimengerti bahwa Corinna ingin mempertahankan pendekatan yang sama, bahkan setelah peristiwa tragis (kecelakaan Schumacher) itu," kata Brawn.

"Pastinya itu (menjaga privasi) adalah keputusan yang harus kita hormati. Saya yakin jutaan orang masih jadi penggemar Schumacher akan memahaminya juga," tutur Brawn menambahkan.

Baca juga: Ferrari Rayakan Peringatan Ulang Tahun ke 50 Michael Schumacher

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Internasional
Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Sports
Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Liga Indonesia
Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com