Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bojan Malisic Bantah Hengkang dari Persib Bandung

Kompas.com - 03/12/2018, 14:17 WIB
Dendi Ramdhani,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Bek Persib Bandung, Bojan Malisic, mengklarifikasi kabar soal rencana hengkang dari skuad Maung Bandung.

Sebelumnya, Bojan sempat mengunggah soal isyarat perpisahan dengan Persib seusai laga kontra Persela Lamongan.

Bojan mengatakan, laga kontra Persela merupakan pertandingan terakhirnya di Persib lantaran ia terkena akumulasi kartu kuning dan harus absen saat Persib menjamu Barito Putera di laga terakhir Liga 1 2018.

"Karena orang kebingungan dengan pernyataan saya tersebut, banyak orang yang mengira saya akan pergi, padahal itu tidak benar," kata pemain berpaspor Serbia itu, Senin (3/12/2018).

Baca juga: Bojan Malisic Sebut Liga 1 Lebih Menantang dari Kompetisi Hong Kong

"Statement itu hanya karena saya kena akumulasi kartu kuning, jadi melawan persela menjadi pertandingan terakhir saya di musim ini. Juga saya tidak bermain di Piala Indonesia karena pemain muda yang akan bermain. Jadi, kemarin adalah game terakhir saya di musim ini. Namun, orang-orang berpikir saya pergi. Saya tidak bilang saya akan pergi," kata Mali, sapaan akrabnya.

Ia menjelaskan, pernyataan tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada seluruh elemen tim dan suporter yang telah banyak membantunya pada tahun pertama berlaga di kompetisi Indonesia.

"Saya bilang, ini adalah game terakhir saya dan saya mengapresiasi semua kata-kata baik dan dukungan dari suporter karena telah mendukung saya, baik di dalam maupun di luar lapangan. Karena, sepertinya saya harus menuliskan pernyataan ini. Ini soal saya yang pertama kali bermain di sini dan semua sambutan yang baik dan bagi saya yang baru, adaptasi, dan lainnya," katanya.

Baca juga: Victor Igbonefo Kian Nyaman Tandem dengan Malisic

Seperti diketahui, unggahan Mali pada akun Instagram pribadinya sempat membuat suporter Persib terkejut. Dalam unggahannya, Mali seperti mengisyaratkan akan hengkang dari Persib.

"Ini adalah salah satu tahun terbaik dalam karier sepak bola saya. Teman baru, klub baru, pengalaman baru, pendukung baru yang semua pemain impikan untuk bisa bermain di belakang mereka dan merasakan atmosfer ini, energi ini. Kemarin adalah laga terakhir saya untuk Persib. Saya ingin mengucapkan terima kasih banyak untuk kata-kata yang baik buat saya dan bagaimana kalian mendukung saya selama semusim ini," tulis Mali di akun pribadi Instagram-nya, @malibojan_4, Minggu 2 Desember 2018 kemarin. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com