Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSSI Mengaku Lupa Pasang Patch AFF di Jersey Timnas Indonesia

Kompas.com - 17/11/2018, 14:40 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Hubungan Media dan Promosi Digital PSSI, Gatot Widakdo, mengakui PSSI lupa memasang patch Piala AFF 2018 di seragam timnas Indonesia.

Tim bagian jersey PSSI lupa memasang patch Piala AFF 2018 saat mempersiapkan baju pemain timnas Indonesia saat meraih kemenangan 3-1 atas Timor Leste di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (13/11/2018).

Pada pertandingan itu, timnas Indonesia menggunakan baju dan celana berwarna merah.

Padahal sebelumnya, terlihat ada patch AFF di lengan kanan Hansamu Yama dkk saat timnas Indonesia melawan Singapura di Stadion Nasional, Kalang, Jumat (9/11/2018), 

Baca juga: Live Streaming Timnas Indonesia Vs Thailand - Final Kepagian di Piala AFF 2018

Saat dihubungi BolaSport.com, Kamis (15/11/2018), Gatot menceritakan PSSI baru diberi patch oleh AFF satu hari sebelum timnas Indonesia bertanding melawan Singapura pekan lalu.

Gatot juga mengaku AFF memberikan patch lebih dari 23 untuk dipasang ke jersey home serta away timnas Indonesia.

“Sebelumnya kami sudah meminta AFF terkait patch itu tapi baru dikasih H-1 sebelum pertandingan. Ketika dikasih, kami langsung memasang patch itu ke jersey away karena kan kami tim tamu. Itu juga kami buru-buru dan belum memasang patch di jersey merah,” kata Gatot.

“Rencananya pas sampai di Indonesia, baru kami pasang patch untuk jersey merah,” kata Gatot menambahkan.

Kata Gatot, kemungkinan besar faktor kalahnya timnas Indonesia dengan skor 0-1 dari Singapura membuat PSSI lupa.

“Sesampainya di Indonesia, kami tidak kepikiran untuk memasang patch di jersey merah. Kami baru sadar ketika mau bertanding kok gak ada patch-nya,” kata Gatot.

“Untuk memasang patch beberapa jam sebelum pertandingan itu tidak keburu dan kami putuskan untuk memakai jersey merah itu karena kami tuan rumah,” kata Gatot menambahkan.

Lebih lanjut Gatot mengatakan pada saat Rapat Koordinasi Pertandingan (MCM) tidak ada pihak yang mengingatkan tentang kelengkapan jersey termasuk patch AFF.

Ia pun menyayangkan pihak MCM yang berasal dari Vietnam tidak memeriksa kelengkapan dari kedua tim peserta.

Karena faktor itu, PSSI kini terancam denda sebesar Rp 73 juta karena melanggar regulasi AFF.

Tentu saja denda itu cukup disayangkan lantaran pembayaran uangnya hanya hal sepele.

Baca juga: Piala AFF 2018 - Timnas Indonesia Terancam Senasib dengan Malaysia Saat Jalani Laga Ketiga

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com