Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Milan Vs Barcelona, Valverde Tunggu Kondisi Lionel Messi

Kompas.com - 06/11/2018, 08:56 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

MILAN, KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, menyebut Lionel Messi belum tentu diturunkan melawan Inter Milan, Selasa (6/11/2018) atau Rabu dini hari WIB.

Laga itu merupakan lanjutan fase Grup B Liga Champions dan akan berlangsung di Stadion San Siro.

Terkait dengan kemungkinan Messi diturunkan, Valverde menyebut masih akan menunggu hingga sesi latihan terakhir. Hal ini dilakukan karena Messi baru saja pulih dari cedera retak tulang di lengan kanannya.

"Messi tersedia untuk laga nanti. Tapi kita harus menunggu. Semua tergantung sesi latihan," kata Valverde dikutip dari Four Four Two.

"Kami punya tiga sampai empat opsi, dan kami tidak akan mengambil risiko untuk menurunkan Messi," ucap Valverde menambahkan.

Baca juga: Misteri Lionel Messi dan Barcelona yang Plintat-plintut Jelang Lawan Inter Milan

Baca juga: Marcelo Brozovic Rayakan Halloween dengan Sliding Block Buaya

Valverde bersyukur Messi sudah bersama tim setelah hampir dua pekan menepi. Kehadiran Messi sangat berharga bagi Valverde meskipun hanya duduk di bangku cadangan.

"Saya pikir kami lebih baik jika bersama Messi lebih dari apa pun. Kini kami punya banyak opsi dan tentu saja hal terpenting saat ini adalah untuk pemulihan Messi," ujar Valverde.

Menilik pertemuan sebelumnya, laga ini kemungkinan akan sulit bagi Barcelona. Pasalnya, Barcelona tidak pernah menang melawan Inter Milan ketika bermain di Stadion San Siro.

Dalam tiga laga sebelumnya, Barcelona menelan satu kekalahan dan dua kali imbang.

Valverde menyadari hal itu, dan memprediksi Inter Milan akan memberikan perlawanan hebat.

"Inter Milan punya intensitas yang bagus, mereka ingin mendominasi dengan menerapkan pressing tinggi. Itu lah sebabnya mereka tampil luar biasa di musim ini," ujar Valverde.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com