Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Osvaldo Absen, Persebaya Harapkan Ricky Kayame dan Rishadi Fauzi

Kompas.com - 29/10/2018, 21:10 WIB
Ghinan Salman,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Persebaya Surabaya, Djajang Nurdjaman atau Djanur, harus memutar otak mengisi lini serang, menyusul absennya Osvaldo Haay, dalam laga kontra Persipura Jayapura di Stadion Mandala, Jayapura, pada Selasa (30/10/2018).

Osvaldo Haay secara mengejutkan mendapat sanksi dari Komisi Disiplin PSSI karena dianggap bertindak kasar saat Persebaya melawan Borneo FC, tiga pekan lalu.

Padahal, menurut Djanur, Osvaldo Haay sebenarnya menjadi solusi bagi lini serang Persebaya setelah striker andalannya, David da Silva, cedera.

"Saya tahunya last minute, dia (Osvaldo Haay) juga tidak bisa main, itu juga situasi yang kurang bagus. Sehingga, kami harus mengutak-atik dari dua striker yang dibawa," kata Djanur.

Dua striker yang dibawa Persebaya ke Jayapura adalah Ricky Kayame dan Rishadi Fauzi. Djanur berharap dua penyerang itu bisa memberikan kontribusi maksimal.

"Mudah-mudahan Ricky atau Fauzi yang diturunkan bisa berperan sama baiknya dengan Osvaldo," ucap Djanur.

Baca juga: Osvaldo Haay Raih Predikat Pemain Terbaik Pekan ke-27 Liga 1

Pelatih asal Majalengka ini menyayangkan keputusan Komisi Disiplin PSSI yang terkesan terlambat dalam memberikan sanksi kepada pemainnya itu.

Sebab, pertandingan yang menjadi dasar pemberian sanksi sudah berlangsung tiga pekan lalu.

"Saya tidak mengatakan itu konyol atau enggak. Tapi sepertinya kurang tepat karena seharusnya tidak berlarut-larut kalau memberikan sanksi, sehingga tim atau pelatih bisa mengambil langkah lebih awal," jelasnya.

Osvaldo Haay dianggap melakukan pelanggaran karena menendang pemain Borneo FC yang berujung pada pemberian sanksi berupa larangan bermain sebanyak satu pertandingan.

Baca juga: Persipura Vs Persebaya, Djanur Gali Informasi dari Eks Mutiara Hitam

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com