Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Djanur Sayangkan Keputusan Maitimo Tinggalkan Persebaya

Kompas.com - 23/10/2018, 05:30 WIB
Ghinan Salman,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman, menyayangkan keputusan Raphael Maitimo untuk meninggalkan Persebaya. Maitimo ingin fokus memulihkan cederanya dan pulang ke negara kelahirannya, Belanda.

Dengan keputusan yang sudah diambil, Maitimo tidak bisa memperkuat tim berjulukan The Green Force itu. Bagi Djadjang, Maitimo merupakan pemain berkualitas dan kemampuannya dibutuhkan tim.

"Saya menyayangkan sekali. Padahal, saya tahu dia punya kualitas. Namun, ketika saya masuk ke sini (Persebaya), dia sudah tidak bisa bermain," kata Djanur, sapaan akrab Djadjang.

Seandainya Maitimo tidak mengalami cedera berkepanjangan, Djanur yakin peran Maitimo bisa memberikan warna dalam permainan Bajul Ijo.

Baca juga: Fokus Pemulihan Cedera, Raphael Maitimo Tinggalkan Persebaya

"Padahal, kalau dia fit, pasti dia bisa bantu tim. Namun, sayang dia tidak bisa bermain karena memang cederanya membutuhkan operasi," tutur Djanur.

Namun, Djanur tetap akan merelakan kepergian Maitimo dan fokus meningkatkan potensi dan kualitas pemain yang ada dalam tim.

Dengan cederanya beberapa pemain, termasuk Robertino Pugliara yang mengalami patah kaki, Djanur mengaku telah melihat potensi sejumlah pemain, terutama pemain yang jarang mendapat kesempatan bermain.

"Salah satunya Fandi Eko, itu barangkali hikmahnya. Fandi Eko punya sesuatu yang perlu diberi kepercayaan," kata dia.

Baca juga: Liga 1, Djanur Terkejut Persebaya Menang Telak atas Persib

Fandi Eko Utomo berhasil menunjukkan kualitasnya, terutama saat mendapat kesempatan bermain melawan Persib Bandung, Sabtu (20/10/2018) lalu.

Pada pertandingan tersebut, Fandi sukses mencetak dua gol dalam kemenangan telak Persebaya, 4-1.

Karena itu, Djanur tidak memiliki alasan untuk tidak menurunkan Fandi pada pertandingan-pertandingan selanjutnya.

"Yang pasti dia sudah memberikan yang terbaik. Saya pikir layaklah kalau saya kasih kepercayaan kembali," kata Djanur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com