Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Vs Manchester City, Steven Gerrard Tak Mau Lewatkan Laga

Kompas.com - 06/10/2018, 08:25 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

GLASGOW, KOMPAS.com - Pelatih Rangers FC, Steven Gerrard, mengaku tidak akan melewatkan pertandingan antara Liverpool melawan Manchester City walaupun jadwal laga tersebut hampir bersamaaan dengan jadwal laga tim yang ditanganinya saat ini.

Berdasarkan jadwal, pertandingan Liverpool melawan Manchester City akan digelar di Stadion Anfield pada Minggu (7/10/2018) pukul 22.30 WIB.

Sementara itu, Steven Gerrard pun harus memimpin Rangers FC menghadapi pemuncak klasemen Liga Skotlandia, Hearts, pada hari yang sama pukul 21.00 WIB.

Baca juga: Manchester City Bidik Striker Seharga Neymar demi Gelar Liga Champions Musim Ini

Meski nyaris bersamaan, Steven Gerrard tidak akan melewatkan kesempatan untuk menyaksikan pertandingan antara Liverpool vs Manchester City.

"Saya pikir pertandingan ini adalah ujian besar bagi kedua tim. Peluang kedua tim untuk memenangi laga ini adalah 50-50," ucap Gerrard seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

"Saya melihat kedua tim sebagai yang terbaik, seperti yang ditunjukkan oleh tabel klasemen. Akan ada pemain kelas dunia di setiap sudut lapangan dan ini adalah laga yang tidak boleh dilewatkan," ujarnya.

Manchester City saat ini menempati posisi puncak klasemen klasemen sementara Liga Inggris 2018-2019 dengan 19 poin setelah memainkan tujuh pertandingan. Adapun Liverpool berada di posisi kedua dengan poin yang sama, hanya kalah selisih gol.

Baca juga: Pep Guardiola Tidak Tertarik Balas Dendam ke Juergen Klopp

Manchester City berhak berada di puncak klasemen dengan keunggulan +6 dalam agresivitas gol atas Liverpool.

Steven Gerrard juga percaya bahwa pertandingan ini bakal dihiasi oleh banyak gol setelah tercipta 18 gol dalam empat pertandingan kedua tim musim lalu, baik di Liga Inggris maupun Liga Champions. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com