Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditinggal Jorge Lorenzo, Ducati Yakin Tetap Kuat

Kompas.com - 08/08/2018, 16:00 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

BRNO, KOMPAS.com - General Manager Ducati Corse, Luigi Dall'igna, meyakini timnya akan tetap kuat pada musim depan walaupun kehilangan Jorge Lorenzo.

Memang Luigi Dall'igna menyayangkan kepergian Lorenzo, tetapi dia meyakini timnya akan tetap menjadi ancaman pada kejuaraan MotoGP musim depan.

"Ini benar-benar disayangkan (Lorenzo hengkang). Akan tetapi, seperti biasa, saya yakin kami akan sama kuatnya, bahkan tanpa Lorenzo," kata Luigi Dall'igna dikutip BolaSport.com dari GPOne.

"Banyak faktor yang membawa kami ke situasi ini, tidak mudah untuk merincinya. Keuangan tentu saja penting, tetapi tidak ada masalah dalam hal manajemen balap," ucap dia lagi.

Baca juga: Ayah Jorge Lorenzo: Balapan Motor di Meksiko Seperti Bunuh Diri

Lorenzo memilih hengkang ke tim Repsol Honda dan sebagai penggantinya, kubu Ducati mempromosikan pebalap tim satelit mereka (Pramac Racing), Danilo Petrucci.

Meski sejauh ini kolaborasi Dovizioso dan Lorenzo membawa dampak positif, Dall'igna yakin jika Ducati tetap kuat pada musim depan.

Terkait balapan di Ceko kemarin, Dall'igna turut memberikan penilaian terhadap penampilan kedua pebalapnya.

Baca juga: Valentino Rossi: Anda Ingin Tahu Apa yang Sebenarnya Terjadi di Tim Honda Nanti?

"Untuk balapan di Ceko, saya akan memberikan Dovizioso nilai A+ dan Lorenzo nilai A. Keduanya menyelesaikan balapan yang fantastis," ujar Dall'igna.

"Dovizioso mendapat nilai plus karena dua alasan, pertama adalah karena dia menang dan yang kedua karena dia meraih pole position," tutur dia menambahkan.

Kini, Ducati tengah bersiap untuk seri ke-11 MotoGP 2018 yang digelar di Red Bull Ring, Austria, pada 10-13 Agustus mendatang.

Sejak Red Bull Ring masuk ke kelander MotoGP pada 2016, Ducati selalu memenangi balapan di sana. (Samsul Ngarifin)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com