Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indofood Turut Sukseskan Pawai Obor Asian Games 2018 di 6 Kota

Kompas.com - 13/07/2018, 22:57 WIB
Nugyasa Laksamana,
Hanief Syafi Al Umam,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagai salah satu sponsor resmi Asian Games 2018, PT Indofood Sukses Makmur Tbk (Indofood) turut berpartisipasi dalam kegiatan pawai obor (torch relay) yang diselenggarakan di sejumlah kota di Indonesia.

Indofood nantinya akan mendukung kegiatan pawai obor Asian Games 2018 sebanyak 7 rute dalam 6 kota.

Ketujuh rute itu yakni Malang (20/7/2018), Denpasar (24/7/2018), Makassar (29/7/2018), Palembang (4/8/2018), Bandung (11/8/2018), Jakarta Timur (15/8/2018), dan Monumen Nasional-Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta (18/8/2018).

Baca juga: Sebelum Juara Dunia, Lalu Muhammad Zohri Sempat Gegerkan Kejurnas 2017

"Indofood ingin mengajak masyarakat Indonesia untuk sama-sama mendukung atlet yang akan berlaga pada Asian Games, serta mendukung Indonesia sebagai tuan rumah," ujar Fierman Authar selaku Head of Consumer Engagement Corporate Marketing Indofood, Jumat (13/7/2018).

"Sudah lama kita tidak jadi tuan rumah Asian Games. Jadi, ayo kita dukung agar Indonesia juga menjadi tuan rumah yang baik," kata Fierman melanjutkan.

Kegiatan pawai obor Asian Games 2018 akan berlangsung pada 18 Juli mendatang.

Selama sekitar 30 hari, api abadi obor Asian Games 2018 akan melewati 50 kota yang tersebar di 18 provinsi di Indonesia.

Dukungan Indofood dalam mengampanyekan Asian Games 2018 juga diwujudkan dalam bentuk microsite www.indofoodsatukan.com.

Baca juga: Kemenpora Pastikan Berikan Bonus Minimal Rp 250 Juta untuk Lalu Muhammad Zohri

Di microsite tersebut, masyarakat bisa berpartisipasi untuk dengan mengunggah foto di media sosial yang disertai frame bertemakan Asian Games 2018 dari Indofood.

Ribuan masyarakat dilaporkan sudah berpartisipasi dalam kampanye tersebut.

Selain itu, Indofood juga meluncurkan produk-produk mereka dengan kemasan khusus yang menampilkan gambar maskot Asian Games 2018.

Kemasan khusus terdapat di empat produk Indofood yakni Indomie, Indomilk, Pop Mie, dan Chitato.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com