Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Gol Kemenangan Meksiko atas Jerman Sebabkan Gempa...

Kompas.com - 19/06/2018, 10:12 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Euforia rakyat Meksiko dalam menyambut gol timnas kebanggaannya ke gawang Jerman ternyata berdampak pada peristiwa alam berupa getaran alias gempa.

Ibu kota Meksiko, Mexico City, diguncang gempa sesaat setelah Hirving Lozano mencetak gol penentu kemenangan timnas Meksiko atas timnas Jerman.

Meksiko memang secara mengejutkan berhasil menang atas juara bertahan Piala Dunia, jerman, pada laga perdana penyisihan Grup F Piala Dunia 2018.

Bertanding di Luzhniki Stadium, Minggu (17/6/2018), Meksiko mengandaskan perlawanan Jerman dengan kemenangan tipis 1-0.

Gol semata wayang Meksiko dicetak lewat tendangan Hirving Lozano, lewat skema kerja sama dengan Javier Hernandez.

Baca juga: Pencetak Gol Meksiko ke Gawang Jerman Sebut Timnya Main Tanpa Takut

Lebih jauh, gol Lozano ternyata berdampak besar hingga ke ibu kota Meksiko, Mexico City.

Tercatat, gempa mengguncang kota terpadat di Meksiko tersebut selama tujuh detik.

Namun, gempa yang terjadi bukanlah gempa alami, melainkan gempa buatan (artificial earthquake).

Dilansir BolaSport.com dari catatan The Institute of Geological and Atmospheric Investigations, gempa tersebut terjadi karena hentakan, lompatan, dan sorak-sorai ribuan pendukung Meksiko yang menonton bareng di pusat kota Mexico City.

Kekuatan gempa pun dikabarkan terasa signifikan dalam kategori gempa buatan (artificial earthquake).

Memang, pusat ibu kota Meksiko ini dipenuhi ribuan penggemar timnas Meksiko yang tengah nonton bareng.

Para penggemar dikabarkan menyanyikan lagu-lagu populer untuk menghidupkan semangat dukungan, seperti lagu "Cielito Lindo". (Aditya Fahmi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com