Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marquez Tidak Khawatir meski Dapat Hasil Buruk di MotoGP Italia

Kompas.com - 04/06/2018, 14:10 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengaku tidak terlalu kecewa perihal kegagalannya meraih poin pada MotoGP Italia, Minggu (3/6/2018).

Pada balapan seri keenam MotoGP ini, Marquez hanya bisa finis di urutan ke-16. Hasil ini tentunya memutus rentetan penampilan apik Marquez yang menjadi juara pada tiga seri sebelumnya.

Meskipun meraih hasil minor, Marquez mengaku tidak khawatir karena kecepatan motor miliknya tidak terlalu buruk.

"Kecepatan kami tidak buruk sama sekali, walaupun motor saya mengalami sedikit kerusakan. Jadi, kami baik-baik saja," kata Marquez dikutip BolaSport.com dari laman tim Repsol Honda.

Baca Juga : Hasil MotoGP Italia 2018 - Marc Marquez Jatuh, Jorge Lorenzo Raih Kemenangan Pertama bersama Ducati

Start dari peringkat keenam, Marquez memulai balapan dengan agresif dan mampu menyodok ke peringkat tiga.

Bahkan, Marquez sempat berada di peringkat kedua usai mendahului Valentino Rossi pada lap kedua.

Petaka tiba pada lap keempat ketika Marquez terjatuh saat memasuki tikungan 10 Sirkuit Mugello, Italia. Meskipun bisa melanjutkan balapan, Marquez harus puas finis di urutan ke-16.

"Kami mengalami kesulitan sepanjang akhir pekan untuk membuat ban ini terasa nyaman, tetapi saya tidak terlalu kerepotan saat menjalani balapan," kata Marquez.

"Bahkan, bagian ban depan bekerja apik karena saya tidak memacunya dengan keras. Namun, saya terjatuh, meski saya hampir melakukan save (penyelamatan)," tutur Marquez.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa

Meskipun tidak meraih poin, Marquez tetap memimpin klasemen pebalap MotoGP dengan raihan 95 poin. Marquez ditempel Valentino Rossi (Movistar Yamaha) di posisi kedua dengan dengan selisih 23 angka.

Sementara itu, seri MotoGP 2018 berikutnya akan digelar di Spanyol sekitar dua pekan ke depan. Seri ketujuh MotoGP 2018 tersebut bakal digelar di Sirkuit Catalunya pada 15-17 Juni 2018. (Doddy Wiratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Liga Inggris
Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Liga Italia
Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Liga Inggris
Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Liga Inggris
Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Liga Inggris
Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com