Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cedera di Final Liga Champions, Bek Madrid Yakin Tampil di Piala Dunia

Kompas.com - 29/05/2018, 17:05 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Editor

Sumber BolaSport

MADRID, KOMPAS.com - Bek Real Madrid, Dani Carvajal, yakin bakal sembuh dari cedera yang dialaminya pada final Liga Champions dan bisa tampil membela tim nasional Spanyol pada Piala Dunia 2018.

"Hasil tes menunjukkan bahwa cedera saya tidak separah yang diperkirakan dan saya akan pulih secepatnya," ucap Dani Carvajal seperti dikutip BolaSport.com dari Football Espana, Senin (28/5/2018).

"Liga Champions adalah sesuatu yang luar biasa, tetapi sekarang saya fokus mempersingkat waktu pemulihan agar saya bisa bermain," tuturnya.

Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Inggris di Fase Grup, Berat di Akhir

Daniel Carvajal sempat ketakutan dengan peluangnya tampil bersama timnas Spanyol di Piala Dunia 2018 bakal pupus akibat cedera hamstring yang dialaminya pada final Liga Champions kontra Liverpool.

Dalam laga yang dimenangkan Madrid dengan skor 3-1 tersebut, Carvajal hanya bermain selama 37 menit. Posisi dia lalu digantikan oleh Nacho.

Saking cemasnya, Daniel Carvajal pun tak kuasa menitikan air mata kesedihan saat berjalan meninggalkan lapangan pertandingan pada pertengahan babak pertama.

Bagi Daniel Carvajal, jika dirinya harus absen di Piala Dunia 2018 akibat cedera, hal ini akan menjadi pukulan telak.

Pasalnya, pemain berusia 26 tahun itu juga sempat harus melupakan kesempatannya bermain di Piala Eropa 2016 akibat mengalami cedera.

"Sebelumnya saya memiliki kenangan buruk dalam hal cedera. Saya sempat mengalami cedera yang membuat saya harus keluar dari skuat untuk Piala Eropa. Sekarang saya ingin pulih dan lebih kuat," kata Carvajal.

Daniel Carvajal layak merasa cemas karena Piala Dunia 2018 akan mulai hanya dalam waktu 19 hari sejak dirinya mengalami cedera tersebut.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa

Namun setelah dilakukan pemeriksaan secara terperinci, Daniel Carvajal ternyata tak mengalami cedera seburuk yang ia perkirakan.

Hal ini membuat Daniel Carvajal tetap dipertahankan pelatih timnas Spanyol, Julen Lopetegui, untuk tetap bersama skuat dan membuat sang pemain optimistis bakal pulih dalam waktu dekat. (Verdi Hendrawan) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com