Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hormati Kontrak, Conte Ingin Bertahan di Chelsea

Kompas.com - 21/05/2018, 04:19 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

LONDON, KOMPAS.com - Masa depan pelatih Antonio Conte saat ini dikabarkan masih belum sepenuhnya aman meski Chelsea berhasil meraih Piala FA, Sabtu (19/5/2018).

Menanggapi situasi ini, Conte mengaku ingin menyelesaikan kontraknya dan menyerahkan masa depannya kepada manajemen klub.

"Selalu ada banyak obrolan ketika Anda berada di klub besar seperti Chelsea. Sudah sewajarnya manajemen meminta banyak kepada saya. Namun, yang terpenting adalah tetap fokus pada pekerjaan," ucap Conte dikutip BolaSport.com dari situs web Fox Sports.

"Saya masih memiliki kontrak di Chelsea dan saya menghormati kontrak tersebut," kata Conte menambahkan.

Baca juga: Jose Mourinho: Bertahan dengan 9 Pemain, Chelsea Tak Pantas Juara!

Conte gagal membawa Chelsea mengulangi penampilan gemilangnya saat menjadi juara Liga Inggris musim lalu. Di musim ini, The Blues finis di peringkat enam klasemen sehingga tidak tampil di Liga Champions musim depan.

Dua tahun berkarier di Inggris, Conte masih tidak bisa lepas dari kampung halamannya, Italia. Conte berkeinginan suatu saat bisa kembali ke Italia untuk kembali melatih tim nasional.

"Suatu hari saya memiliki kemungkinan untuk pergi ke timnas Italia, suatu hari (masih) di tim ini, dan suatu hari di tim lain yang tak kalah penting," tutur Conte dilansir BolaSport.com dari situs web BeIN Sports.

"Saya paham bahwa klub dapat membuat keputusan, entah itu positif atau negatif. Tetapi saya adalah orang yang lebih tahu akan hal itu, karena saya adalah pelatih klub penting di Inggris dan dunia," tutur Conte menjelaskan.

Sebelum menangani Chelsea, Conte sempat melatih timnas Italia selama dua tahun sejak tahun 2014. Conte membawa tim berjuluk Gli Azzuri ini hingga babak perempat final Piala Eropa 2016 sebelum disingkirkan Jerman lewat adu penalti. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com