Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga 1, Kalahkan PSIS, Persija Puncaki Klasemen

Kompas.com - 20/04/2018, 17:44 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANTUL, KOMPAS.com - Persija berhasil menang 4-1 atas PSIS Semarang pada lanjutan laga Liga 1 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Jumat (20/4/2018).

Gol Persija dicetak oleh Jaimerson (70'), Safrudin Tahar (OG 81'), Marko Simic (85'), dan Ramdani (90+1'), sedangkan gol semata wayang PSIS Semarang dicetak oleh Malcior Majefat (90+2).

Pada awal babak pertama, PSIS mencoba menekan Persija. Menit ke-18, PSIS mendapat peluang emas.

Umpan mendatar Ibrahim Conteh kepada Hari Yulianto gagal dimaksimalkan dengan baik di depan gawang Persija.

Baca Juga: Meski Sukses Naik Menjadi Runner Up, Persebaya Harus Telan Dua Kerugian Ini

Hari yang berhasil melewati Marco Kabiay melepaskan bola dengan keras ke atas gawang Andritany Ardhiyasa.

Selang enam menit kemudian, Persija mendapatkan dua peluang emas lewat Marko Simic.

Pemain bernomor punggung 9 itu melepaskan tendangan keras yang mampu ditepis kiper PSIS, Aji Bayu.

Memasuki menit ke-35 PSIS hampir saja mencetak gol terlebih dahulu lewat tandukan Komarudin memanfaatkan umpan Gilang Ginarsa.

Namun, tandukannya itu belum bisa menggetarkan jala Persija.

Pada babak pertama ini, wasit sudah mengeluarkan lima kartu kuning, yakni tiga untuk pemain Persija, yakni Valentino Telaubun, Marko Kabiay, dan Fitra Ridwan, serta untuk dua pilar PSIS, Gilang Ginarsa dan Hapit Ibrahim.

Tambahan waktu dua menit masih belum bisa dimanfaatkan dengan baik oleh kedua tim.

Skor 0-0 masih bertahan hingga peluit babak pertama dibunyikan.

Babak kedua dimulai, kedua tim masih sama-sama tidak mengendurkan serangan.

Menit ke-56, Jaimerson melesatkan tendangan keras ke gawang, tetapi berhasil ditepis kiper PSIS menggunakan kepalanya.

Pada menit ke-70, sundulan Jaimerson berhasil mengoyak jala Aji Bayu Putra.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com