Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap Laga Uji Coba, Swedia dan 3 Peserta Piala Dunia Kalah

Kompas.com - 25/03/2018, 07:14 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com — Beberapa pertandingan uji coba antarnegara digelar pada Sabtu (24/3/2018) atau Minggu dini hari WIB. Hasilnya, empat peserta Piala Dunia 2018 mengalami kekalahan.

Salah satu peserta Piala Dunia 2018, Swedia, yang lolos setelah menyingkirkan Italia pada babak play-off zona Eropa, harus takluk 1-2.

Swedia takluk dari negara yang juga gagal lolos ke perhelatan terakbar sepak bola antarnegara di dunia itu dari Zona Amerika Selatan, Cile.

Dua gol Cile melalui Arturo Vidal dan Marcos Bolados hanya mampu dibalas sekali oleh Swedia melalui striker Ola Toivonen.

Baca juga: Berpeluang Kembali Tampil Kontra Juventus, Bek Anyar AC Milan Ini Punya Harapan Lain

Peserta Piala Dunia 2018 lainnya yang takluk dari "negara penonton" berikutnya adalah Korea Selatan.

Bertandang ke markas Irlandia Utara, Stadion Windsor Park, Korea Selatan yang sempat memimpin di awal laga juga harus takluk dengan skor 1-2.

Adapun kontestan Piala Dunia 2018 lainnya yang juga harus mengalami kekalahan adalah Kroasia dan Islandia.

Bedanya, kedua negara tersebut takluk dari negara yang juga berstatus sebagai peserta Piala Dunia 2018.

Kroasia harus takluk dari wakil Zona Amerika Selatan, Peru, dengan skor 0-2, sedangkan Islandia yang merupakan debutan Piala Dunia juga kalah dari negara Benua Amerika lainnya, Meksiko, dengan skor 0-3. (Verdi Hendrawan)

Baca juga: Lanzini Ungkap Rahasia Laga Argentina Vs Italia Berlangsung Tanpa Kartu

Berikut hasil lengkap laga-laga uji coba antarnegara pada Sabtu (24/3/2018) atau Minggu dini hari WIB:

Swedia 1-2 Cile (Ola Toivonen 23'; Arturo Vidal 22', Marcos Bolados 90')

Peru 2-0 Kroasia (Andre Carrillo 12', Edison Flores 48')

Meksiko 3-0 Islandia (Marco Fabián 37', Miguel Layún 64', 90')

Irlandia Utara 2-1 Korea Selatan (Kim Min-jae 20'-bd, Paul Smyth 86'; Kwon Chang-hoon 7')

Qatar 2-2 Suriah (Abdulaziz Hatem 58', Akram Afif 72'; Omar Al Somah 49', Zahir Al Midani 74')

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com