Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSPS Jadi Momok bagi Semen Padang

Kompas.com - 02/03/2018, 08:34 WIB
Rahmadhani,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - PSPS Riau menjadi momok bagi Semen Padang. Dalam dua pertandingan terakhir, Kabau Sirah (julukan Semen Padang) selalu kalah dari tim Laskar Bertuah (julukan PSPS Riau).

Kekalahan terakhir didapat Semen Padang saat uji coba segitiga di Aceh. Anak asuh Syafrianto Rusli kalah dengan skor 1-2, Kamis (1/3/2018), di Stadion Harapan Bangsa Aceh.

Sebelumnya, Semen Padang harus mengakui keunggulan PSPS dalam final Piala Walikota Padang yang digelar di Stadion H Agus Salim Padang, Minggu (10/12/2017). Semen Padang kalah 0-1 karena gol Riki Dwi Saputro.

Meski kalah, pelatih Kepala Semen Padang Syafrianto Rusli mengaku tidak kecewa.

“Saya tidak merasa kecewa dengan kekalahan ini karena laga uji coba ini merupakan ajang untuk mencari kerangka tim yang dipersiapkan untuk menghadapi Liga 2 Indonesia,” ujar Syafrianto, Kamis (1/3/2018).

Baca juga: Las Palmas Vs Barcelona, Cetak Gol Tendangan Bebas, Messi Lewati Neymar


Menurut mantan pelatih futsal Sumbar pada PON 2012 ini, anak asuhnya sudah berjuang dengan maksimal, namun keberuntungan belum berpihak kepada pemainnya.

“Pemain mungkin terlambat panas. Pada babak kedua kami memiliki sejumlah peluang bagus,” sebutnya.

Kelelahan juga menjadi salah satu faktor alasan mengapa Semen Padang kalah.

“Kami hanya berjarak satu hari dari pertandingan sebelumnya melawan PSMS Medan. Jadi tenaga pemain masih belum fit betul. Selain itu kami juga merombak starting line up dari pertandingan sebelumnya,” ungkapnya.

Baca juga: Sejarah Hari Ini - Mengenang Eks Striker Timnas Irak yang Bersinar di SUGBK


Dua gol PSPS pada laga ini diciptakan oleh Redo Renaldi dan Firman Septian, sedangkan satu gol balasan dari Semen Padang diciptakan oleh Irsyad Maulana.

Setelah melawan PSPS Riau, Semen Padang akan menghadapi Aceh United pada Jumat (2/3/2018) di stadion yang sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyo. Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyo. Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com